
Bola.net - Rumor ketertarikan Barcelona terhadap Antonio Rudiger nampaknya bukan sekedar pepesan kosong. El Blaugrana tengah menyusun rencana untuk mendatangkan bek Chelsea tersebut.
Barcelona saat ini mengalami masalah di lini pertahanan mereka. Setelah Gerard Pique harus absen cukup lama akibat cedera.
Situasi tersebut memaksa Barcelona untuk belanja bek tengah baru di Januari nanti. Ada beberapa nama termasuk Antonio Rudiger yang diklaim menjadi incaran tim asal Catalunya itu.
The Athletic mengklaim bahwa Barcelona sangat tertarik merekrut Rudiger. Mereka tengah menyusun rencana untuk mendatangkan sang bek.
Simak situasi transfer Rudiger di bawah ini.
Jam Terbang Tinggi
Menurut laporan tersebut, Ronald Koeman sudah mengincar jasa Rudiger di bulan Januari nanti.
Ia menilai sang bek merupakan bek dengan kemampuan di atas rata-rata. Selain itu ia juga memiliki jam terbang di level teratas yang cukup banyak.
Itulah mengapa Rudiger dinilai bisa memberikan dampak instan bagi skuat Barcelona yang membutuhkan tambahan amunisi di lini pertahanan mereka.
Mulai Merayu
Menurut laporan tersebut, Barcelona mulai bergerak untuk mendapatkan Rudiger.
Mereka tahu sang bek bukan lagi bek utama Chelsea musim ini. Sehingga mereka merayu The Blues untuk melepaskan sang bek.
Rencananya Barcelona akan meminjam Rudiger hingga akhir musim nanti dengan opsi pembelian permanen.
Target Lain
Selain Rudiger, Barcelona juga mengantongi satu target lain.
Mereka tertarik memboyong Fabian Schar dari Newcastle.
(The Athletic)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

