
Bola.net - Manajer Liverpool, Brendan Rodgers membantah klaim yang menyebut ia menekan manajer Inggris, Roy Hodgson tak memainkan Raheem Sterling pada laga kontra Estonia pekan lalu.
Dalam laga kualifikasi Euro 2016 yang dimenangi The Three Lions 1-0 itu, Sterling memang baru diturunkan pada babak kedua oleh Hodgson. Namun yang membuka pro dan kontra adalah komentar Hodgson seusai laga yang mengungkap bahwa winger 19 tahun itu mengaku kelelahan.
Tudingan pun melayang ke arah Rodgers yang disebut-sebut menekan Hodgson untuk memarkir Sterling, bahkan tak sedikit yang meragukan loyalitas Sterling untuk negaranya. Namun sang manajer The Reds menepis rumor tersebut mentah-mentah, bahkan ia mencemaskan efek kontroversi itu pada sang pemain.
"Tak pernah sekalipun Raheem Sterling mengatakan ia tak mau bermain untuk Inggris. Si bocah sudah 'dihukum' dan saya berani katakan jika kritik ini bakal berlanjut untuk beberapa pekan lagi karena semua ini," keluh Rodgers.
Eks manajer Swansea itu juga menyebut jika menepikan Sterling adalah murni 'keputusan manajerial' dari Hodgson, dan tak seharusnya menjadi kontroversi karena ia pun pernah melakukan hal yang sama di Liverpool - bahkan meski keputusan itu berimbas pada hasil buruk yang diterima timnya.
"Setidaknya ada lima kejadian di masa lalu saat Raheem mengatakan ia lelah sebelum laga, namun ia tak pernah menolak tampil. Kami menimbang apa yang ia katakan dan memutuskan dengan bijak. Saya memarkirnya lawan Aston Villa dan kami kalah. Namun itulah keputusan kami, dan keputusan kami sendiri," sindirnya. [initial]
(sw/row)
Dalam laga kualifikasi Euro 2016 yang dimenangi The Three Lions 1-0 itu, Sterling memang baru diturunkan pada babak kedua oleh Hodgson. Namun yang membuka pro dan kontra adalah komentar Hodgson seusai laga yang mengungkap bahwa winger 19 tahun itu mengaku kelelahan.
Tudingan pun melayang ke arah Rodgers yang disebut-sebut menekan Hodgson untuk memarkir Sterling, bahkan tak sedikit yang meragukan loyalitas Sterling untuk negaranya. Namun sang manajer The Reds menepis rumor tersebut mentah-mentah, bahkan ia mencemaskan efek kontroversi itu pada sang pemain.
"Tak pernah sekalipun Raheem Sterling mengatakan ia tak mau bermain untuk Inggris. Si bocah sudah 'dihukum' dan saya berani katakan jika kritik ini bakal berlanjut untuk beberapa pekan lagi karena semua ini," keluh Rodgers.
Eks manajer Swansea itu juga menyebut jika menepikan Sterling adalah murni 'keputusan manajerial' dari Hodgson, dan tak seharusnya menjadi kontroversi karena ia pun pernah melakukan hal yang sama di Liverpool - bahkan meski keputusan itu berimbas pada hasil buruk yang diterima timnya.
"Setidaknya ada lima kejadian di masa lalu saat Raheem mengatakan ia lelah sebelum laga, namun ia tak pernah menolak tampil. Kami menimbang apa yang ia katakan dan memutuskan dengan bijak. Saya memarkirnya lawan Aston Villa dan kami kalah. Namun itulah keputusan kami, dan keputusan kami sendiri," sindirnya. [initial]
ISU MEMUKAU LAPANGAN HIJAU
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
BERITA LAINNYA
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...






:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

