
Bola.net - Asa Chelsea untuk merekrut Ben Chilwell nampaknya akan menemui kegagalan. Sang bek diberitakan tidak jadi pindah ke Stamford Bridge di bulan Januari nanti.
Chelsea memang digosipkan bakal berburu bek kiri baru di bulan Januari nanti. Lampard ingin menambah amunisi lini pertahanan timnya setelah Marcos Alonso dinilai tidak cocok dengan skema permainannya.
Salah satu nama yang kerap digosipkan merapat ke London Barat adalah Ben Chilwell. Bek muda Leicester City itu dinilai salah satu bek kiri terbaik di EPL musim ini.
Football London mengklaim bahwa transfer Chilwell itu kemungkinan tidak akan terjadi di bulan Januari nanti. Pihak Leicester diberitakan enggan menjual sang bek.
Simak situasi transfer Chilwell selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dijual
Menurut laporan tersebut pihak Leicester sama sekali tidak berminat menjual Chilwell ke Chelsea.
Musim ini The Foxes tengah memiliki sebuah target besar. Mereka tengah bersaing dengan Liverpool untuk menjadi juara Premier League yang baru.
Untuk itu mereka membutuhkan semua pemain terbaik mereka hingga akhir musim sehingga mereka menolak untuk berdiskusi dengan Chelsea di bulan Januari nanti.
Posisi Kuat
Leicester City memang berada dalam posisi yang kuat untuk mempertahankan Chilwell.
Bek Timnas Inggris itu memiliki kontrak jangka panjang di King Power Stadium. Ia terikat kontrak hingga tahun 2024 mendatang.
Untuk itu Leicester City bisa dengan mudah menolak tawaran-tawaran yang masuk untuk bek mudanya itu.
Performa Apik
Performa Chilwell di paruh pertama Premier League musim ini tergolong cukup apik.
Ia membuat satu gol dan tiga assist bagi The Foxes di ajang Liga Inggris.
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)

