
Bola.net - Sebuah imbauan diberikan Gary Neville kepada Manchester United. Legenda Setan Merah itu menilai bahwa merekrut Bruno Fernandes saja tidak cukup untuk memperkuat tim mereka di musim dingin ini.
Manchester United menghadapi sejumlah masalah cedera yang cukup pelik di putaran kedua musim 2019/2020. Sejumlah pemain kunci mereka di beberapa pos mengalami cedera sehingga skuat mereka cukup terbatas saat ini.
United sendiri sudah mengonfirmasi bahwa mereka akan memperkuat tim mereka di bulan Januari ini. Kemarin malam, United mengumumkan bahwa mereka berhasil mendapatkan jasa playmaker Sporting Lisbon, Bruno Fernandes.
Neville menilai bahwa Fernandes saja tidak cukup untuk memperkuat skuat MU. "Lini tengah Manchester United memang sangat butuh diperkuat saat ini," ujar Neville kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap mantan kapten MU itu di bawah ini.
Langkah Bagus
Neville mengapresiasi bahwa United berhasil mendatangkan Fernandes ke Old Trafford. Ia percaya sang playmaker bisa menambah kualitas lini tengah Setan Merah.
"Mereka memiliki banyak masalah di tim mereka, tidak hanya mengenai masalah perekrutan pemain. Mereka juga punya masalah cedera dengan beberapa pemain kunci mereka."
"Paul Pogba dan Scott McTominay benar-benar dirindukan dalam tim ini. Jadi saya rasa memang sangat penting bagi mereka untuk memperkuat lini tengah mereka saat ini."
Tambah Amunisi
Neville menilai bahwa Bruno Fernandes saja tidak cukup untuk memperkuat skuat Setan Merah di bursa transfer kali ini. Ia menilai bahwa MU setidaknya butuh tambahan satu pemain baru berposisi penyerang.
"Saya rasa mereka [United] akan melakukan dua pembelian di bursa transfer kali ini, jadi kita lihat apa yang akan terjadi di 48 jam ke depan."
"Saya rasa mereka kini membutuhkan seorang striker baru setelah apa yang terjadi pada Marcus Rashford." ujarnya.
Kejar Striker
Solskjaer baru-baru ini membenarkan bahwa United tengah mencoba mendatangkan satu penyerang baru.
Ia mengaku timnya butuh penyerang karena stok penyerang mereka yang cukup tipis saat ini.
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

