
Bola.net - Mantan pemain Arsenal Emmanuel Petit mengkritik penampilan Bruno Fernandes saat Manchester United dikalahkan Tottenham. Ia menilai Fernandes tidak bisa menunjukkan kontribusinya di pertandingan besar.
Pada akhir pekan kemarin, Manchester United menelan kekalahan besar di Premier League. Mereka dikalahkan Tottenham di Old Trafford dengan skor telak 3-0.
Bertanding di kandang, Manchester United memulai laga dengan buruk. Gawang Andre Onana sudah kebobolan hanya dalam waktu tiga menit.
Setelah Bruno Fernandes mendapat kartu merah karena pelanggarannya terhadap James Maddison, Manchester United tidak mampu untuk membalas. Mereka justru kebobolan dua gol di babak kedua.
Kekalahan ini membuat Manchester United tercecer di peringkat 13 klasemen sementara Premier League. Dengan raihan tujuh poin, Setan Merah tertinggal enam poin dari zona empat besar.
Performa Fernandes
Petit mengkritik penampilan Fernandes dalam pertandingan melawan Manchester United. Menurutnya, gelandang asal Portugal itu tidak bisa memberikan dampak positif di pertandingan penting.
“Bruno Fernandes adalah pemain yang bagus, tetapi dia bukan pemain terbaik bagi saya. Saya tidak pernah melihatnya bermain bagus melawan tim-tim papan atas seperti Manchester United atau Portugal,” kata Petit kepada BetBrain.
"Ia akan mencetak gol dan assist melawan tim-tim yang biasa-biasa saja karena dia memiliki visi dan kemampuan menembak yang bagus, tetapi secara mental dan fisik dia tidak ada di sana ketika pertandingan yang sulit datang.
"Kita melihatnya kemarin melawan Tottenham – sekali lagi, ia tidak ada di sana sama sekali."



Bukan Pemimpin yang Dibutuhkan MU
Petit juga mempertanyakan kualitas Fernandes sebagai kapten Manchester United. Menurutnya, Fernandes bukan pemimpin yang dibutuhkan Setan Merah.
“Fernandes bukanlah pemimpin yang dibutuhkan Manchester United di lapangan," lanjutnya.
"Saya setuju bahwa pengusiran kemarin agak keras, tetapi Anda membutuhkan pemimpin dan pemain untuk menunjukkan kepada orang lain bagaimana cara bertindak.
"Dia terkadang melakukan itu melawan tim yang lebih lemah, tetapi saya tidak pernah melihatnya melawan tim-tim papan atas. Bahkan sebelum dia diusir, dia selalu mengeluh dan melambaikan tangannya. Sesuatu harus berubah.”
Sumber: DAZN
Klasemen Premier League 2024/2025
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 07:45
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 07:41
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 06:24
-
Liga Italia 5 Oktober 2025 06:06
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 05:00
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2025 04:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Tak Selalu Sempurna, Ini 5 Penalti Terburuk Lionel...
- 10 Kuda Hitam Liga Champions yang Bisa Bikin Kejut...
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Liga Champ...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 6 Pemain Top yang Gabung Klub Liga Arab Saudi Musi...
- Deretan Pemain dengan Gaji Fantastis di La Liga 20...
- 3 Klub Premier League yang Bisa Rekrut Gianluigi D...