
Bola.net - Ada informasi baru terungkap seputar transfer David Raya ke Arsenal. The Gunners dilaporkan tidak langsung membeli sang kiper dari Brentford.
Nama Raya memang ramai dikabarkan akan meninggalkan Brentford. Sang kiper ingin mencari klub yang lebih besar dan bersaing untuk trofi juara.
Setelah dikaitkan dengan beberapa klub, Raya dilaporkan sudah menemukan klub barunya. Ia dilaporkan akan bergabung dengan Arsenal dalam waktu dekat ini.
Sky Sports melaporkan bahwa transfer Raya ke Arsenal bukan transfer langsung. Melainkan The Gunners hanya meminjam sang kiper dari Brentford.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pinjam Dulu
Menurut laporan tersebut, Arsenal dan Brentford sudah menyepakati kontrak peminjaman Raya.
Sang kiper akan dipinjam selama satu musim. Arsenal harus membayar biaya peminjaman sekitar tiga juta pounds.
Di akhir masa peminjamannya, Arsenal punya opsi untuk mempermanenkan sang kiper dengan tebusan sebesar 27 juta pounds.
Aktifkan Klausul
Sebelum melepaskan Raya ke Arsenal, Brentford mengaktifkan klausul perpanjangan kontrak sang kiper.
Ini disebabkan kontrak Raya akan berakhir di tahun 2024. Alhasil jika dibiarkan, ia bisa pindah klub secara gratisan di tahun depan.
Dengan pengaktifan klausul ini, Raya baru bisa cabut dari The Bees sebagai free agent di tahun 2025 mendatang.
Segera Tes Medis
Raya sendiri dikabarkan akan menjalani tes medis di Arsenal pada hari ini, Kamis (10/8/2023).
Jika tidak ada halangan sebelum akhir pekan ini ia sudah diperkenalkan sebagai rekrutan baru Arsenal.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)

