
Bola.net - - Sebuah pembelaan diberikan Sergio Busquets kepada Luis Suarez. Gelandang Barcelona itu menyebut bahwa sang striker masih bisa memberikan banyak kontribusi untuk timnya di masa depan.
Suarez sendiri bisa dikatakan menjadi pemain yang krusial di lini serang Barcelona. Sejak bergabung dari Liverpool, ia secara konsisten menciptakan banyak gol bagi El Blaugrana.
Namun musim ini beredar rumor bahwa Barcelona ingin membeli striker baru. Mereka mulai menyiapkan pengganti Suarez yang dinilai performanya sudah mulai menurun karena dimakan usia.
Namun Busquets percaya bahwa sang striker masih bisa menjadi tumpuan Barcelona untuk beberapa tahun ke depan. "Luis adalah pemain yang penting bagi kami," buka Busquets kepada The Daily Mail.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Kontribusi Besar
Busquets sendiri mengakui bahwa ketajaman Suarez musim ini sedikit menurun daripada musim-musim sebelumnya.
Namun ia menyebut striker Timnas Uruguay masih bisa memberikan dampak yang besar bagi timnya, terutama saat ia tidak membawa bola.
"Dia tidak hanya memberikan berkontribusi bagi tim ini dengan gol-golnya. Dia juga memberikan tekanan kepada lini pertahanan lawan, ia juga mampu menahan bola dan itu memberikan banyak hal bagi kami."
Rindukan Xavi dan Iniesta
Busquets yang saat ini menjadi sosok senior di skuat Barcelona mengakui bahwa ia merindukan seniornya seperti Xavi dan Andres Iniesta di skuat Barcelona.
"Tentu saja saya merindukan mereka. Mereka adalah pemain yang sangat langka dan saya menghabiskan banyak waktu saya bersama mereka."
"Keduanya saling melengkapi satu sama lain dan kami semua merupakan lulusan dari La Masia, sehingga segalanya menjadi lebih spesial." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...