
Bola.net - Asa Liverpool untuk menjadikan Xabi Alonso sebagai manajer baru mereka nampaknya menemui kegagalan. Pelatih 42 tahun itu dikabarkan lebih memilih untuk bergabung dengan Bayern Munchen di musim panas nanti.
Alonso memang lagi jadi properti panas di bursa transfer musim panas nanti. Banyak klub top Eropa mendambakan sang manajer untuk jadi pelatih kepala mereka, setelah ia sukses membawa Bayer Leverkusen memimpin perburuan gelar Bundesliga di musim ini.
Liverpool adalah salah satu klub yang ngebet banget untuk menjadikan Alonso sebagai manajer baru mereka. Ia diproyeksikan jadi pengganti Jurgen Klopp yang mengundurkan diri dari The Reds di musim panas nanti.
Dilansir Sky Sports Germany, Liverpool bakal kalah dalam perburuan tanda tangan Alonso. Pasalnya sang pelatih lebih memilih untuk bergabung dengan Bayern Munchen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Preferensi Alonso

Menurut laporan itu, Alonso saat ini lebih condong bergabung dengan Bayern Munchen ketimbang Liverpool.
Laporan itu tidak menyebutkan secara jelas apa penyebab Alonso lebih memilih Bayern. Namun ia ditengara memilih Bayern karena ia lebih menguasai medan di Jerman ketimbang di Inggris.
Selain itu sang pelatih ingin perlahan membangun portofolionya sebagai pelatih. Jadi Bayern dianggap opsi yang paling aman jika ia meninggalkan Leverkusen.
Tempel Ketat

Laporan yang sama mengklaim bahwa Bayern Munchen juga benar-benar serius ingin menjadikan Alonso manajer mereka.
Mereka dikabarkan intens berkomunikasi dengan sang pelatih. Mereka ingin Alonso menjadi pengganti Thomas Tuchel di musim panas nanti.
Proses pembicaraan kedua pihak dikabarkan sudah mencapai tahap lanjut. Bayern optimistis Alonso bakal jadi pelatih mereka di musim depan.
Opsi Alternatif

Liverpool sendiri dikabarkan memiliki sejumlah opsi alternatif jika mereka gagal merekrut Alonso.
Ada Roberto De Zerbi dan Ruben Amorim yang dilaporkan jadi opsi alternatif untuk The Reds saat ini.
Klasemen Premier League
(Sky Sports Germany)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)

