
Bola.net - Ada kabar baru seputar kondisi Lisandro Martinez. Sang bek dilaporkan harus naik meja operasi untuk menyembuhkan cedera lututnya.
Seperti yang sudah diketahui, Martinez baru-baru ini mengalami musibah. Ia mengalami cedera ketika Manchester United bertanding melawan Crystal Palace di ajang Premier League.
Setelah dilakukan pemeriksaan medis, Manchester United mengumumkan cedera yang dialami sang bek. Ia didiagnosis mengalami kerobekan di otot anterior cruciate ligament (ACL) pada lutut kirinya.
The Daily Mail melaporkan bahwatim medis Manchester United sudah mengambil tindak lanjut untuk masalah cedera Martinez ini. Sang bek harus naik meja operasi untuk menyembuhkan cedera ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Pilihan Terbaik
Menurut laporan tersebut, tim medis Manchester United sempat mengevaluasi beberapa opsi untuk pemulihan cedera sang bek.
Namun setelah memeriksa kondisi robekan pada otot ACL Martinez, mereka menilai operasi adalah opsi terbaik untuk diambil. Karena robekannya dianggap terlalu besar.
Sehingga perlu penanganan secepatnya agar robekan itu tidak sampai putus, dan opsi operasi jadi pilihan terbaik.
Pemulihan Lebih Lama
Namun dengan naik meja operasi, Manchester United harus bersabar untuk menunggu pemulihan Martinez.
Menurut laporan tersebut, Martinez perlu waktu ekstra sekitar satu sampai dua bulan untuk pemulihannya. Jadi ia butuh sekitar delapan sampai sembilan bulan untuk pemulihan ini.
Sehingga kemungkinan besar ia baru bisa comeback di kuartal empat tahun 2025 ini.
Opsi Pengganti
Ruben Amorim sendiri memutuskan untuk merekrut bek tengah baru di musim dingin kemarin menyusul cederanya Martinez.
Mereka sukses mendatangkan bek muda milik Arsenal, Ayden Heaven untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
- Ruang Ganti Man United Mulai Bergejolak, Taktik Ruben Amorim Jadi Masalah?
- Waduh! Efisiensi Berlanjut, MU Siap Pecat Karyawan Lagi, Sekitar 200 Staf Segera Kena PHK
- Balasan Menohok Lisandro Martinez atas Kritikan Paul Scholes: Dia Tak Akan Bisa Selamat di Argentina!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...