
Bola.net - Jurnalis Sky Sports, Dharmesh Sheth, menerangkan bahwa direksi Manchester United santuy terkait bursa transfer. Di sisi lain, fans United mulai frustrasi melihat klub lain membeli pemain baru.
Manchester United menutup musim 2019/2020 dengan berada di posisi ketiga klasemen Premier League. Namun, langkah mereka pupus pada babak semifinal Piala FA dan Liga Europa.
Pasca kegagalan di Liga Europa, Ole Gunnar melayangkan permintaan pada direksi United untuk membeli pemain baru. Solskjaer merasa butuh pemain baru agar kualitas klub lebih kompetitif musim depan.
"Liga akan segera dimulai tetapi bursa transfer masih sangat lama terbuka. Kami harus pintar dan cerdas. Saya tak bisa katakan kapan transfer pemain baru akan rampung tapi kami menginginkannya," ucapnya.
Fans Manchester United Frustasi
Klub-klub Premier League mulai mendapatkan pemain baru. Man City sudah mendapatkan Nathan Ake dan kini berupaya merebut Lionel Messi. Liverpool punya bek sayap baru, Kostas Tsimikas yang dibeli dari Olympiakos.
Arsenal, yang disebut tidak punya uang, punya dua pemain baru yakni Willian Borges dan William Saliba. Lalu ada Chelsea yang sangat aktif di bursa transfer. Tottenham pun sudah punya pemain baru.
Manchester United? Sejauh ini belum ada yang pasti soal Jadon Sancho. Transfer Jack Grealish pun tidak jelas. Hal ini membuat fans United frustrasi dan itu nampak jelas di media sosial.
"Bisa dimengerti bahwa penggemar United, melihat tim seperti Chelsea, bertanya kapan klub akan menyelesaikan transfer mereka," tulis Dharmesh Sheth di Sky Sports.
"Pesan yang kami dapatkan dari Old Trafford jika mereka [direksi klub] cukup santai dengan situasi yang terjadi," sambungnya.
Harus Jual Pemain Lebih Dulu
Dharmesh Sheth menerangkan bahwa target utama Manchester United tetap Jadon Sancho. Namun, Ole Gunnar Solskjaer juga ingin menambah kekuatan di lini tengah dan pertahanan. Tetapi, itu tidak akan muda.
"Seperti klub lain yang terkena dampak finansial akibat pandemi, United harus menghasilkan uang dengan cara menjual pemain," kata Dharmesh Sheth.
"Diogo Dalot, Sergio Romero, Andreas Pereira, Jesse Lingard, Marcos Rojo, Chris Smalling , Phil Jones adalah pemain yang terbuka untuk mereka jual," tutup Dharmesh Sheth.
Sumber: Sky Sports
Baca Ini Juga:
- Cerita Mantan Pelatih yang Pernah Paksa Bruno Fernandes Menikah
- Dean Henderson Perpanjang Kontrak, Netizen: Kiper MU Musim Depan Gak Ada Obat
- Kabar Gembira, Hukuman Harry Maguire Resmi Dibatalkan
- Resmi, Dean Henderson Teken Kontrak Anyar di Manchester United
- Diincar MU, AS Monaco Pertahankan Wonderkid Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...