
Bola.net - Chelsea dikabarkan siap melepas penyerang sayap mereka, Christian Pulisic ke sesama klub Premier League, Manchester United. Namun, The Blues memiliki satu syarat yang harus dipenuhi.
Seperti diberitakan sebelumnya, Manchester United yang mulai kehabisan opsi kabarnya tengah mencari celah untuk coba menggaet Pulisic sebelum jendela transfer ditutup.
Meski demikian, Manchester United diklaim hanya mau mendatangkan Pulisic ke Old Trafford dengan status pinjaman selama semusim penuh tanpa disertai opsi permanen.
Respons Chelsea
Kini seperti dilansir Daily Mail, gayung pun bersambut. Chelsea kabarnya siap mengizinkan Pulisic untuk merapat ke Manchester United dengan status pinjaman.
Namun, ada satu syarat yang lebih dahulu harus dipenuhi Pulisic. Syarat itu adalah pemain asal Amerika Serikat itu wajib menandatangani kontrak baru bersama The Blues.
Pemilik Chelsea, Todd Boehly diklaim lebih memilih untuk melepas Pulisic dengan status permanen. Namun, Boehly akhirnya bersedia melunak asal Pulisic meneken kontrak baru lebih dahulu.
Christian Pulisic di Chelsea
Pulisic gagal mendapatkan tempat utama sejak tiba di Chelsea pada 2019 lalu. Nasib yang jauh berbeda saat ia masih memperkuat Borussia Dortmund.
Pulisic pun tidak lagi masuk dalam rencana Thomas Tuchel di musim ini. Chelsea pun menempatkan Pulisic dalam daftar pemain yang siap mereka lepas.
Bahkan, Chelsea sudah mencari penggantinya. The Blues kabarnya sudah menawar penyerang sayap Everton, Anthony Gordon. Namun, sejauh ini tawaran tersebut masih ditolak The Toffees.
Klasemen Premier League 2022/23
Sumber: Daily Mail
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 10:58
-
News 22 Oktober 2025 10:58
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 10:47
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...