
Bola.net - Legenda Liverpool Jamie Carragher mengutarakan pendapatnya terkait kontroversi yang terjadi di laga Chelsea vs Newcastle dan melibatkan Kai Havertz.
Chelsea menjamu Newcastle di laga pekan ke-29 Premier League 2021-22 di Stamford Bridge, Minggu (13/03/2022) malam WIB. Pertandingan berlangsung alot.
Akan tetapi pada akhirnya Chelsea menang 1-0 atas Newcastle. Satu-satunya gol di laga itu dihasilkan Kai Havertz pada menit ke-89.
Namun skor akhir harusnya bisa saja berbeda. Itu jika Havertz dikartu merah di babak pertama.
Kai Havertz Sikut Dan Burn
Di babak pertama, terjadi duel udara antara Dan Burn dengan Kai Havertz. Siku lengan kiri Havertz ternyata mendarat di wajah sang lawan.
Dan Burn pun terluka di wajahnya dan harus mendapat perawatan. Namun Havertz kemudian cuma mendapat kartu kuning saja dari wasit.
Kontan saja keputusan wasit ini mendapat sorotan tajam dari banyak pihak. Sebab banyak yang menilai bahwa Havertz mestinya dikartu merah.
Kata Carragher Soal Havertz vs Dan Burn
Jamie Carragher kemudian berkomentar soal keputusan wasit yang tak memberikan kartu merah pada Kai Havertz. Ia mengatakan situasi itu mirip dengan situasi saat Sadio Mane bentrok dengan Cesar Azpilicueta di laga Liverpool melawan Chelsea.
Menurut Carragher, pelanggaran Havertz itu berada di ruang yang abu-abu. pemain asal Jerman itu tak cukup hanya diberi kartu kuning, namun tak cukup juga untuk diganjar kartu merah.
“Anda melihat lengan Havertz di sana. Itu tidak terlihat bagus. Kartu kuning mungkin benar," ucapnya pada Sky Sports.
“Ini mirip dengan Sadio Mane melawan Cesar Azpilicueta. Itu cocok dengan kategori yang sedikit lebih dari kuning dan tidak terlalu merah," cetus Carragher.
Klasemen Liga Inggris
(Sky Sports)
Jangan Lewatkan:
- Hasil Pertandingan Chelsea vs Newcastle: Skor 1-0
- Man of the Match Chelsea vs Newcastle: Trevoh Chalobah
- Rencana Calon Pemilik Baru Chelsea: Melibatkan Fans dalam Pengambilan Keputusan
- Chelsea Bekuk Newcastle, Reaksi Netizen: King Kai, Jadi Hazard, Makasih Sana Sama Wasit
- Mungkinkah Tuchel Cabut karena Polemik di Chelsea? Ini Kata Petr Cech
- Thomas Tuchel: Chelsea akan ke Lille, Kalau Perlu Saya yang Nyetir!
- Penegasan Thomas Tuchel: Saya Bertahan di Chelsea Sampai Akhir Musim Ini
- 5 Pelajaran Duel Chelsea vs Newcastle: Kemenangan Berbumbu Kontroversi
- Tentang Gol Kai Havertz: Umpan, Kontrol, dan Kualitas Finishing yang Luar Biasa!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477913/original/099674400_1768885225-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_10.08.53__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)

