
Bola.net - Manchester City gagal meraih kemenangan saat berhadapan dengan Leeds United. Manajer City Josep Guardiola menilai hasil tersebut cukup adil bagi kedua tim.
The Cityzens sejatinya mampu unggul terlebih dulu pada menit ke-17. Adalah Raheem Sterling yang membuka skor untuk tim tamu.
Namun, pasukan Josep Guardiola ternyata tak mampu mempertahankan keunggulannya tersebut. Sebab, Leeds mampu menyamakan kedudukan lewat Rodrigo pada menit ke-59.
Dengan hasil imbang ini, City berada di peringkat ke-11 dengan koleksi empat poin dari tiga pertandingan. Mereka terpaut delapan angka dari pimpinan klasemen Everton.
Hasil Adil
Usai pertandingan, Guardiola mengatakan kalau kedua tim sudahmenunjukkan permainan menyerang sejak awal pertandingan. Karena itu, imbang adalah hasil yang adil bagi kedua tim.
"Hasil yang cukup bagus. Kedua tim saling menyerang dan itu merupakan pertandingan yang bagus serta hasil yang cukup adil," ujar Guardiola di situs resmi Man City.
"Kami memiliki 30 menit pertama yang luar biasa di mana kami sebenarnya bisa mencetak banyak gol. Namun kami juga tahu sedang menghadapi tim yang bermain hingga peluit akhir."
Bukan Lawan Mudah
Guardiola juga mengakui kalau Leeds bukan lawan yang mudah untuk dikalahkan. Menurutnya, tim asuhan Marcelo Bielsa itu telah membuktikan bahwa mereka adalah tim yang bagus.
"Leeds United membuat built up yang bagus di mana kiper mendukung kinerja banyak pemain yang ditempatkan di lini depan mereka. Tidak mudah menghadapi mereka. Semua pemain yang mereka turunkan sejauh ini menunjukkan betapa bagusnya kualitas yang mereka miliki," imbuh Guardiola.
"Kami datang ke sana dan membuat permainan yang bagus - kami lebih menyerang dibandingkan biasanya. Namun mereka juga telah menunjukkan betapa bagusnya tim yang mereka punya.
"Saya pikir kedua tim menampilkan permainan yang menghibur, kedua tim berusaha meraih kemenangan sejak menit pertama."
"Mereka tim yang fantastis. Musim lalu mereka memenangkan Championship dan sejauh ini tampil bagus di Premier League."
Harus Segera Move On
Guardiola juga percaya timnya tidak perlu meratapi hasil imbang melawan Leeds secara berlebihan. Ia meminta pasukannya untuk segera melupakan hasil tersebut.
"Kami mencoba untuk meraih kemenangan. Ini merupakan pertandingan yang bagus, namun tanpa pramusim serta banyaknya pemain yang absen membuat kami harus menunjukkan kekuatan yang luar biasa. Kami memang gagal meraih kemenangan namun harus segera move on," pungkasnya.
Sumber: ManCity.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:30
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 16:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)

