
Bergabung dengan Chelsea, banyak yang menanti taktik dan formasi apa yang bakal digunakan oleh mantan pelatih Siena dan Bari tersebut. Namun sejauh ini Conte masih belum memastikan hal itu walaupun dia akui sudah memiliki pandangan tentang sistem yang akan dia terapkan.
"Dalam pikiran saya ada ide tentang sistem apa yang akan kami mainkan. Kami bekerja tentang ide ini. Sangat penting bagi pelatih saat tiba untuk memahami para pemain dan memahami kekuatan setiap pemain dan kelemahan mereka. Ini penting bagi saya untuk meningkatkan kekuatan mereka dan mencoba menutupi kelemahan mereka," ungkapnya.
"Saat anda bekerja dengan pemain anda, anda harus mempersiapkan mantel yang bagus. Ini penting karena saya bisa memiliki ide. Sebagia contoh, di Juventus saya datang dengan ide untuk melanjutkan 4-2-4 di mana saya mainkan bersama Bari dan Siena. Dan saat saya datang ke Juventus, dan saya melihat ada Andrea Pirlo dan Arturo Vidal, saya mengerti saya tak bisa memainkan sistem ini, jadi saya mengubahnya menjadi 3-5-2 atau 3-3-4," sambungnya.
"Sangat penting untuk memahami hal ini dan juga penting untuk memiliki prinsip-prinsip bermain dan kemudian anda harus membangun, membuat sebuah tim yang bagus dengan ide sepakbola yang bagus," imbuhnya.
"Saya mengadaptasi ide sepakbola saya untuk para pemain, bukan mengadaptasi pemain untuk ide sepakbola saya. Ini penting karena ada pemain lain yang harus bermain. Para pemain adalah hal yang paling penting dalam sepakbola. Saya mengadaptasi ide saya bersama para pemain," tandasnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11 -
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:26 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59 -
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...
















:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3532092/original/001902400_1628153571-211500793_856857638254382_8023651235797550035_n.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5288593/original/054927900_1752978291-Menkomdigi.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5361997/original/036744000_1758802936-WhatsApp_Image_2025-09-25_at_11.47.33_8a9a8fdb.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5376527/original/057366900_1760007161-sppg3.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5387015/original/072800100_1761028926-s.jpg)
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/thumbnails/5387555/original/074543700_1761050507-251021-menko-ahy-respons-utang-kereta-cepat-whoosh-singgung-arahan-prabowo-9a0754.jpg)

