
Bola.net - - Antonio Conte menyatakan Chelsea bukanlah tim yang tak bisa dikalahkan. Bahkan, pelatih asal Italia tersebut mengungkapkan timnya sedang dalam tekanan untuk melanjutkan catatan kemenangan.
Di 10 pertandingan terakhir, The Blues memang belum terkalahkan. Ketika menghadapi Crystal Palace akhir pekan ini, mereka sedang mengincar kemenangan 11 kali berturut-turut di Premier League.
Menurut Conte, catatan kemenangan ini justru menjadi ujian tersendiri bagi timnya. Sebab, Palace dipercaya akan menjalani pertandingan nanti tanpa beban.
"Tak ada tim di dunia ini yang tak bisa dikalahkan. Sekarang kami akan menghadapi kesulitan, karena ketika Anda menghadapi tim lain, mereka merasa tak punya beban. Dan karena alasan ini, mereka akan bermain dengan intensitas tinggi dan dengan agresifitas untuk mengalahkan tim yang menang 10 kali berturut-turut," ujar Conte jelang pertandingan.
"Ketika Anda mencatatkan paling tidak 10 kemenangan, Anda akan dihormati. Tapi saya ulangi lagi, situasi semacam ini bagus untuk lawan karena mereka tak merasa tertekan. Sementara kami semakin mengalami kesulitan untuk melanjutkan kemenangan atas lawan kami," sambungnya.
Hingga pekan ke-16, Chelsea masih kokoh di peringkat pertama klasemen Premier League dengan jarak enam poin dari posisi dua dan tiga.
Baca Juga:
- Guardiola Bantah Rumor Bravo Ingin Kembali ke Barcelona
- Lucas Perez Tinggalkan Arsenal di Bulan Januari?
- Liverpool Dapat Saingan dari La Liga untuk Dapatkan Kondogbia
- Guardiola: Kami Akan Sangat Merindukan Gundogan
- Conte: Uang dari Tiongkok Bahayakan Seluruh Tim di Dunia
- Conte: Hazard Sudah Bisa Main Hadapi Crystal Palace
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:46
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...