
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte tak menampik kemungkinan untuk memainkan David Luiz di lini tengah dalam beberapa pekan ke depan untuk mengatasi krisis di sektor gelandang.
Sebagaimana diketahui, lini tengah The Blues memang tengah berada dalam kondisi yang serba sulit. Cederanya N'Golo Kante saat membela Prancis di jeda internasional membuat pilihan gelandang tengah semakin sedikit. Pasalnya sebelumnya mereka sudah kehilangan Danny Drinkwater yang cedera.
Tanpa kedua pemain itu, hanya ada dua nama Cesc Fabregas dan Tiemoue Bakayoko yang tersedia, dan dengan jadwal padat yang ada di depan mereka, sangat riskan bila hanya mengandalkan dua pemain untuk setiap pertandingan.
Dan jelang pertandingan melawan Crystal Palace, Conte ditanya mengenai kemungkinan David Luiz bermain sebagai gelandang, seperti saat melawan Tottenham Hotspur.
"Kita berbicara tentang pemain yang sangat penting sebagai seorang bek tengah. Bagi saya, Luiz adalah salah satu bek tengah terbaik. Bila saya bisa, saya memilih untuk tak banyak berubah. Ketika anda mencoba menemukan solusi, anda kehilangan sesuatu dengan pertahanan," ujarnya.
"Ketika saya memutuskan untuk memainkannya di lini tengah lawan Tottenham, kami bermain dengan tiga gelandang tengah. Ini bisa saja menjadi opsi, tapi saya tak ingin banyak mengubahnya. Bila diperlukan, saya siap untuk melakukannya lagi," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...