
Bola.net - - Bos Chelsea, Antonio Conte resah jelang dimulainya musim baru 2017/18. Menurut Conte, musim ini akan menjadi musim yang paling berat sepanjang karirnya sebagai pelatih.
Conte masih akan melewati musim 2017/18 ini masih sebagai pelatih Chelsea. Ini adalah musim keduanya berada di Stamford Brigde. Pada musim pertamanya, Conte sukses memberikan gelar juara Premier League pada Chelsea.
Namun, Conte tidak berani banyak sesumbar pada musim keduanya. Ia meyakini ini jadi musim yang paling sulit. Meski begitu, ia tidak bisa mendeskripsikan mengapa ini akan jadi musim yang sulit.
"Yang pasti musim ini menjadi musim yang paling sulit dalam karir saya sebagai pelatih," buka Conte.
"Mengapa? Ada banyak alasan dan saya tidak punya banyak waktu untuk bisa menjelaskan mengenai banyak alasannya. Tapi, saya menyakini hal ini. Pada saat ini, kami punya skuat yang kecil," sambungnya.
Conte sebelumnya memang sudah pernah mengeluhkan minimnya jumlah pemain yang kini dimiliki oleh Chelsea. Pelatih asal Italia ini khawatir tidak memiliki kuantitas pemain yang cukup untuk melakoni jadwal yang padat. Apalagi musim ini akan bermain di Liga Champions.
"Semua orang sudah tahu situasinya. Ini bukan karena seorang pelatih yang ingin berteriak: 'Hai, saya ingin ini atau saya menginginkan ini'. Kami berharap situasi yang jelas untuk memperbaikinya,"
"Tapi, bagi saya dan para pemain, cara terbaik saat ini adalah fokus di lapangan dan tidak memikirkan hal lainnya," tegas Conte.
Conte memang tidak bisa terus mengeluh. Eks pelatih Juventus ini sudah akan ditantang oleh Arsenal pada laga Community Shield, Minggu (6/8) malam.
Baca Ini Juga:
- Owen Prediksi Tiga Tim Pesaing Chelsea Musim Ini
- Jorge Mendes 'Paksa' Diego Costa Terima Pinangan Milan?
- Conte Marah Soal Kepergian Matic ke MU?
- Jelang Community Shield, Wenger Beri Kabar Kondisi Pemain Arsenal
- Conte Duetkan Morata-Batshuayi Saat Lawan Arsenal?
- Cara Conte Antisipasi 'Tragedi Mourinho' di Chelsea
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

