
Bola.net - - Antonio Conte minta pada pasukannya untuk memberikan perhatian khusus pada Paul Pogba ketika bertemu dengan Manchester United di perempat final FA Cup yang akan berlangsung pada hari Selasa (14/3).
Pogba bermain bersama Manchester United sejak awal musim ini setelah empat musim membela Juventus. Ia dibeli dengan harga 89 juta pounds yang sekaligus membuatnya sebagai pemain termahal di dunia.
Meski berstatus sebagai pemain termahal, Pogba masih kerap mendapat kritik karena performanya yang dinilai masih belum konsisten. Hal itu bisa dilihat dari penampilan Pogba ketika Manchester United hanya bisa mendapat hasil imbang di Old Trafford menghadapi Bournemouth.
Paul Pogba
Namun demikian, Conte menilai Pogba tak ubahnya pemain hebat. Sebab, ia sendiri pernah menangani Pogba ketika masih di Juventus dan mengerti betul kualitas pemain 23 tahun tersebut.
"[Membicarakan Pogba berarti] kita tengah membicarakan pemain top. Pemain top di segala situasi. Demikian juga komitmennya dalam latihan, yang terus mengalami perbaikan, punya teknik bagus, fisiknya kuat dan punya banyak stamina," ujar Conte sebelum menjalani pertandingan.
"Kami harus memberikan perhatian khusus padanya, terutama ketika ia sudah masuk dalam kotak [penalti]," sambungnya.
Di sisi lain, Conte juga tak ingin semua pemain fokus untuk menghentikan Pogba. Melainkan, bagaimana cara timnya bisa menghentikan seluruh permainan Manchester United.
"Kami ingin mencari solusi yang tepat untuk seluruh tim, bukan hanya pada Paul Pogba. Bukan hanya fokus pada satu pemain. Sama halnya ketika menghadapi West Ham, ketika kami menghadapi Andy Carroll, juga terdapat pertanyaan bagaimana cara kami untuk menghentikannya," jelas pelatih asal italia tersebut.
Musim ini, Chelsea sudah pernah menghadapi MU di Premier League di Stamford Bridge pada bulan Oktober lalu. Dalam pertandingan tersebut, The Blues bisa menekuk The Red Devils dengan skor 4-0.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 11:35
Menang 5-1 atas Ajax Amsterdam, Chelsea 'Dibantu' Dewi Fortuna
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 13:22
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
-
Otomotif 23 Oktober 2025 13:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 12:50
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 12:43
-
Lain Lain 23 Oktober 2025 12:23
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- MU Jadi Raja Long Ball Premier League, Taktik Baru Ruben Amorim Mulai Membuahkan Hasil
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...