
Bola.net - Raksasa Premier League, Arsenal dikabarkan siap menjual enam pemain mereka pada jendela transfer musim panas mendatang. Siapa sajakah mereka?
Pandemi Covid-19 yang membuat laga-laga tak bisa disaksikan oleh penonton secara langsung di stadion membuat klub-klub mengalami kesulitan finansial.
Arsenal kini memiliki pinjaman senilai 120 juta poundsterling yang harus mereka kembalikan ke Bank of England. Hal ini membuat kondisi finansial The Gunners semakin tak karuan.
Penghematan sudah dilakukan Arsenal dengan melepas sejumlah pemain dan meminjamkan beberapa pemain lainnya pada Januari kemarin. Namun, itu belum cukup.
Menukil The Sun, Arsenal pun berencana melego sederet pemain pada musim panas mendatang. Siapa saja mereka? Berikut daftar seleengkapnya.
Alexandre Lacazette
Masa depan Alexandre Lacazette di Emirates Stadium sedang diragukan mengingat kontraknya hanya berlaku sampai musim panas tahun 2022 mendatang.
Performa Lacazette pada musim ini sempat menjadi sorotan setelah ia cukup lama mengalami periode kering gol. Mikel Arteta pun diyakini akan melepasnya pada musim panas nanti.
Lacazette mulai mempertimbangkan untuk pergi dari Arsenal. Beberapa klub top Eropa mulai melirik pemain kelahiran Prancis itu, mulai dari Real Madrid hingga Juventus.
David Luiz
David Luiz pertama kali bergabung dengan Arsenal pada tahun 2019. Ia pindah dari Chelsea dengan harapan bisa memperkuat pertahanan Meriam London.
Kontrak Luiz sendiri akan berakhir di musim panas ini. Banyak yang meyakini bahwa Arsenal akan melepaskan bek asal Brasil itu karena ia kerap membuat blunder.
Matteo Guendouzi
Matteo Guendouzi kehilangan tempat di skuad Arsenal asuhan Mikel Arteta sejak Juni lalu. Oktober kemarin, Arsenal akhirnya memilih untuk meminjamkan gelandang 21 tahun tersebut ke Hertha Berlin.
Arsenal kabarnya berencana menjual Guendouzi senilai kurang lebih 25 juta poundsterling pada musim panas mendatang.
Lucas Torreira
Lucas Torreira sudah kehilangan tempat di skuad Arteta. Ia pun menjadi bagian kesepakatan transfer Thomas Partey pada musim panas lalu.
Sama seperti Guendouzi, Arsenal pun menargetkan bisa meraup uang senilai 25 juta poundsterling dari hasil penjualan Torreira pada musim panas nanti.
Potensi Pendapatan Lain
Selain itu, masih ada beberapa potensi pendapatan lainnya yang bisa diraup Arsenal pada jendela transfer musim panas mendatang.
Sead Kolasinac yang kini dipinjamkan ke Schalke diyakini bakal dilego secara permanen pada musim panas nanti.
Tak hanya itu, Arsenal diklaim siap mendengarkan tawaran dari klub lain untuk sejumlah pemain muda mereka, mulai dari Joe Willock, Ainsley Maitland-Niles, Reiss Nelson, hingga Eddie Nketiah.
Sumber: The Sun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:25
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:01
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 16:53
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:19
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 16:14
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...