
Bola.net - Kualitas David Luiz dipercaya bakal meningkat usai bergabung dengan Arsenal. Level konsentrasi Luiz bakal lebih baik dari saat membela Chelsea, sensasi bergabung dengan klub baru bakal membantunya fokus.
Pandangan ini disampaikan oleh mantan pelatih Chelsea dan Manchester United, Jose Mourinho. Meski Luiz sudah tidak lagi muda, Mourinho percaya Arsenal sudah membuat keputusan tepat.
Luiz merupakan salah satu kejutan pada deadline day Premier League beberapa hari lalu. Unai Emery memang membutuhkan bek tengah, tapi tidak ada yang menyangka jawaban mereka ada pada klub tetangga.
Pembelian Luiz cukup berisiko, tapi Arsenal bisa jadi menyelesaikan masalah mereka. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Plus-Minus Luiz
Mourinho mengakui Luiz punya kelemahan besar, yakni mudah kehilangan konsentrasi saat pertandingan berlangsung. Namun, dia percaya sensasi pergantian klub itu bakal membantu Luiz tetap fokus.
"David [Luiz] adalah pemain yang dikenal baik [oleh Unai Emery, saat masih bersama-sama di PSG," kata Mourinho kepada Sky Sports.
"Dia tahu apa yang bisa diberikan David dan apa yang tidak bisa. Saya kira kita semua sudah memahami kualitas David yang bisa mengembangkan tim."
Pembuktian Luiz
Mourinho sendiri pernah melatih David Luiz secara langsung, sebab itu dia memahami kelemahan Luiz. Memang benar Luiz beberapa kali membuat kesalahan, tapi dia yakin Emery bisa menyelesaikan itu.
"Dan saya kira kita semua sudah tahju, mungkin saya sedikit lebih tahu sebab saya pernah melatih dia, bahwa terkadang dia membuat kesalahan, khususnya ketika level konsentrasinya rendah," imbuh Mou.
"Namun, ketika anda bergabung dengan klub baru, anda harus membuktikan sesuatu, saya kira ini transfer bagus untuk dia," tutupnya.
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
- Dari Arsenal, Kieran Tierney Bisa Gabung ke Barcelona
- Kesalahan Besar Frank Lampard: Lepas David Luiz ke Arsenal
- Pergerakan Cerdas Arsenal di Bursa Transfer Dipuji Eks Pemain Liverpool
- Catatan Newcastle vs Arsenal: Pertama Kalinya The Gunners Clean Sheet di Pekan Perdana
- Eks Arsenal Ini Sebut Man City Ada di Planet yang Berbeda
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 06:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...