
Bola.net - - David Luiz mengaku rela menukar posisinya di susunan Tim Terbaik PFA asal bisa mendapat jaminan memenangkan Premier League musim ini.
Usai kembali ke Stamford Bridge di musim panas 2016, pemain belakang asal Brasil itu menunjukkan kedewasaan di permainannya. Hal tersebut membuatnya masuk dalam susunan pemain terbaik PFA, bersama Gary Cahill, N'Golo Kante, dan Eden Hazard.
Namun demikian, menurut sang pemain, gelar juara di level tim jauh lebih penting.
"Itu luar biasa untuk saya, namun yang terpenting adalah gelar juara," tutur Luiz di laman resmi klub.
"Saya senang para pemain kami dihargai oleh pemain lainnya. Saya terus bekerja keras menunjukkan yang terbaik, dan saya bahagia, namun saya akan menukarnya demi trofi juara. Memenangkan keduanya akan luar biasa."
Nathan Ake dan pemain Chelsea
Luiz datang ke Chelsea dari PSG musim ini dan ia mengaku bangga bisa membawa timnya duduk di puncak klasemen liga.
"Anda selalu mengharap yang terbaik. Ketika saya memutuskan kembali, saya tahu akan bekerja dengan manajer fantastis, di klub dengan tim dan kota yang fantastis," lanjutnya.
"Anda punya ambisi, namun semua tergantung kerja keras. Kami terus berjuang demi trofi juara tiap hari. Tekanan adalah hal yang bagus, namun kami harus terus merendah dan memberikan yang terbaik."
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
News 22 Oktober 2025 17:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:12
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 16:29
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...