
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta memberikan pembelaan terhadap David Raya. Ia menyebut sang kiper masih layak untuk mengawal gawang The Gunners.
Raya bergabung dengan Arsenal di musim panas kemarin. Perlahan tapi pasti, sang kiper berhasil merebut posisi kiper utama The Gunners dari Aaron Ramsdale.
Namun belakangan ini, Raya panen kritikan. Pasalnya ia beberapa kali tampil kurang meyakinkan di bawah mistar gawang Arsenal.
Di lima laga Arsenal terakhir di EPL, gawang The Gunners sudah kebobolan enam gol. Alhasil banyak yang menilai Raya sebaiknya dicadangkan oleh Arteta.
Simak respon Arteta terkait kritikan tersebut di bawah ini.
Performa Apik

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Arteta menampik anggapan bahwa Raya tidak layak mengawal gawang Arsenal.
Ia menilai kiper asal Spanyol itu sudah menunjukkan performa yang sangat impresif semenjak ia datang dari Brentford.
"Jika anda melihat performanya dan apa yang telah ia lakukan sejak bergabung dengan kami, maka anda akan menemukan sesuatu yang luar biasa pada dirinya," ungkap Arteta.
Masih Puas

Lebih lanjut, Arteta mengindikasikan bahwa ia belum akan melakukan rotasi di pos penjaga gawangnya.
Ia menyebut bahwa ia masih puas dengan kinerja Raya, kendati ia juga senang dengan kualitas dua kiper cadangannya saat ini.
"Saya saat ini memiliki tiga penjaga gawang yang sangat bagus dan saya sangat senang berada di situasi seperti ini," pungkasnya.
Ujian Berat

Kemampuan Raya untuk mengawal gawang Arsenal bakal diuji di akhir pekan ini.
The Gunners akan berhadapan dengan Aston Villa di Villa Park, di mana The Villans baru-baru ini menumbangkan Manchester City.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
LATEST UPDATE
-
Asia 22 Januari 2026 03:33 -
Liga Champions 22 Januari 2026 03:21 -
Liga Champions 22 Januari 2026 03:03 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480072/original/018787700_1769027353-al-nassr-cristiano-ronaldo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)

