
Bola.net - Robin van Persie tidak sepakat dengan David De Gea perihal hasil akhir duel Manchester United vs Arsenal di Premier League akhir pekan lalu. Van Persie merasa hasil itu memang adil untuk kedua tim.
Menjamu The Gunners di Old Trafford, Setan Merah hanya bisa mengamankan satu poin lewat skor 1-1. Kedua tim bergantian menciptakan peluang, meski MU terbilang lebih baik di babak pertama.
Usai pertandingan tersebut, De Gea dengan percaya diri bersikeras bahwa MU seharusnya lebih pantas jadi pemenang. Dia mengakui laga berjalan seimbang, tapi MU sedikit lebih unggul dan layak menang.
Kini, ucapan De Gea itu dibantah langsung oleh Van Persie. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Seimbang
Van Persie tidak sepakat karena dia percaya penilaian De Gea tidak netral. Menurutnya, pertandingan tersebut berjalan seimbang antara dua tim sama kuat. MU tampil baik di babak pertama, tapi Arsenal melawan lebi baik di babak kedua.
"Tidak [sepakat]. Saya kira Arsenal lebih baik di babak kedua. Kedua tim punya peluang, pada akhirnya skor 1-1 itu adil," tutur Van Persie kepada Optus Sport via Metro.
"Saya mengenal dia [De Gea] sebab saya pernah menghabiskan tiga tahun bersamanya dan saya sudah melihat perkembangannya, dia fantastis, salah satu kiper terbaik di dunia."
"Saya kira jika Anda melihat David, pada situasi tersebut, dengan mendengar komentarnya, dia sedikit kecewa dengan pergerakan tubuhnya," sambungnya.
Posisi De Gea
Pergerakan tubuh yang dimaksud Van Persie adalah ketika De Gea berusaha menutup ruang tembak Pierre-Emerick Aubameyang. Lewat tayangan ulang, tampak jelas posisi De Gea tidak cukup bagus dan memudahkan Aubameyang menemukan celah.
"Jika Anda melihat detail itu lagi, biasanya dia membuat tubuhnya lebih lebar lagi, tapi pada kasus ini dia sedikit berputar," lanjut Van Persie.
"Jadi, saya kira dia sedikit kecewa dengan pergerakannya saat maju mendatangi bola sebab biasanya dia bisa menutup ruang tembak dan mendapatkan bola," tutupnya.
Sumber: Optus Sport, Metro
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

