
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel angkat bicara mengenai debut Saul Niguez di timnya. Ia menegaskan bahwa sang gelandang masih masuk dalam rencananya di musim ini.
Saul bergabung dengan Chelsea di deadline day bursa transfer. Ia dipinjam dari Atletico Madrid dengan durasi satu musim.
Pekan lalu, Saul diberi kesempatan untuk debut melawan Aston Villa. Namun di laga itu, Saul kerap membuat kesalahan sehingga ia ditarik keluar oleh Tuchel.
Meski debutnya tidak mengesankan, Tuchel menegaskan bahwa ia masih menaruk kepercayaan penuh pada Saul. "Kami memiliki beberapa pemain yang kekurangan pengalaman [di EPL] seperti Saul," ujar Tuchel yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Proses Penyesuaian
Tuchel menilai wajar jika Saul tampil kurang meyakinkan di laga debutnya. Ia menilai sepakbola Spanyol dan Inggris berbeda jauh sehingga butuh waktu baginya untuk beradaptasi.
"Pemain-pemain seperti Saul mendapatkan banyak pengalaman di laga pertamanya. Ketika saya pertama kali melatih juga saya merasakan apa yang ia rasakan,"
"Saya rasa wajar jika ia masih belum bisa maksimal. Mungkin ada perbedaan kebudayaan yang mencolok di sini,"
Pasti Bangkit
Tuchel juga meyakini bahwa Saul saat ini hanya butuh waktu untuk beradaptasi. Ia yakin sekali bahwa sang gelandang bakal jadi pemain yang krusial bagi Chelsea.
"Kami tidak pernah meragukan kualitasnya. Ia mungkin hanya butuh waktu untuk melepaskan beban di bahunya,"
"Dia saat ini berada di usia di mana ia tidak seharusnya cemas berlebih," ujarnya.
Laga Berikutnya
Chelsea dan Saul akan ditunggu laga sulit di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Tottenham di pertandingan pekan kelima EPL musim ini.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:36 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

