
Bola.net - Sebuah fakta terungkap mengenai kembalinya Gianluigi Buffon ke Juventus. Sang kiper veteran disebut menolak sejumlah tawaran menarik dari klub-klub Premier League demi bergabung dengan Si Nyonya Tua.
Buffon yang menjadi salah satu ikon Juventus memutuskan berganti klub di tahun 2019 silam. Ia memilih untuk pindah ke Prancis untuk bergabung dengan Juara Ligue 1, PSG.
Namun kebersamaan mantan kiper Timnas Italia dengan PSG itu hanya berlangsung satu tahun saja. Pada akhir musim kemarin ia memutuskan untuk meninggalkan Parc Des Princes.
Ada sejumlah spekulasi terkait masa depan Buffon. Ada yang mengklaim bahwa kiper 41 tahun itu bakal pensiun dan beberapa pihak mengklaim ia akan mencoba tatangan baru dalam karirnya.
Namun secara mengejutkan, pada minggu ini Buffon resmi kembali ke Juventus. Ia kembali membela Si Nyonya Tua mulai musim ini.
Agen sang kiper Silvano Martina mengklaim bahwa Buffon sebenarnya mendapatkan banyak tawaran dari klub-klub besar Eropa. Namun ia sudah memantapkan hatinya hanya untuk Juventus.
"Dia [Buffon] mendapatkan banyak tawaran terutama dari klub-klub Premier League. Ia juga mendapatkan tawaran dari klub-klub besar lainnya," ujarnya kepada The Daily Mail.
Baca Situasi Kontrak Buffon di Juventus di bawah ini.
Kontrak Jangka Pendek
Buffon mendapatkan kontrak berdurasi satu tahun saja di Juventus. Ia akan menjadi bagian dari Si Nyonya Tua hingga tahun 2020 mendatang.
Buffon diberitakan mendapatkan jaminan bahwa ia akan mendapatkan cukup banyak jam bermain. Ia digaransi bakal tampil minimal 10 kali musim depan.
Sang kiper dikabarkan menolak nomor punggu 1 dan jabatan ban kapten, di mana ia memilih nomor punggung 77 untuk musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

