
- Sebuah saran diberikan Brian McClair terhadap Jose Mourinho. Eks MU itu menilai Mourinho harus melakukan segala cara untuk mengalahkan Tottenham Hotspur agar mengembalikan kepercayaan fans.
Manchester United sendiri tengah panen kritikan selama satu minggu terakhir. Mereka harus tumbang dari tim papan tengah, Brighton & Hove Albion dengan skor 3-2.
Di pertandingan pekan ketiga EPL ini, MU kembali berhadapan dengan laga yang berat. Kali ini mereka harus menghadapi salah satu unggulan juara, Tottenham Hotspur di Old Trafford.
McClair menilai Jose Mourinho perlu mengalahkan Tottenham agar publik United kembali mempercayai dirinya. "Siapapun yang melatih Manchester United, dia adalah pria yang tepat untuk pekerjaan itu," buka McClair kepada Red Army Bet.
Baca pernyataan lengkap Brian McClair mengenai Manchester United di bawah ini.
Dukung Mourinho

McClair menilai bahwa Jose Mourinho sudah melakukan yang terbaik, sehingga para pemain harus memberikan dukungan yang terbaik untuk Mourinho.
"Jose tengah melakukan apa yang biasa ia lakukan dan saya rasa para pemain harus berjuang untuk membantu menyenangkan manajer mereka."
"Manajer mereka bertugas untuk memuaskan pemilik klub. Mereka semua memiliki tanggung jawab mereka masing-masing dan mereka harus saling membantu di situasi sulit seperti ini."
Wajib Kalahkan Spurs

McClair percaya bahwa United sendiri saat ini berada dalam situasi yang kurang baik. Untuk itu mereka wajib merebut kepercayaan publik dengan meraih kemenangan melawan Tottenham Hotspur.
"Setiap pertandingan adalah pertandingan yang penting karena setiap pertandingan akan mempengaruhi perebutan gelar juara."
"Laga yang penting bagi klub adalah memenangkan pertandingan di kandang dan meraih poin dari rival pesaing gelar anda. Untuk itu sangat penting saya rasa bagi mereka untuk mengalahkan Spurs." tandasnya.
Terancam Dipecat?

Situasi Jose Mourinho di United sendiri saat ini tengah kurang baik. Manajemen MU dikabarkan mulai mempertimbangkan untuk memecat Mourinho jika situasi setan merah tidak kunjung membaik. (rab/dub)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

