
Bola.net - - Legenda Manchester United Gary Neville meminta semua pihak untuk berhenti mencemooh dan berbalik untuk kompak memberikan penghormatan pada Arsene Wenger.
Wenger sudah memastikan akan meninggalkan Arsenal di akhir musim ini. Ia pun mengakhiri kebersamaannya dengan The Gunners yang sudah terjalin selama dua dekade lebih.
Wenger sendiri merupakan salah satu manajer terbaik di pentas Premier League. Namun sayangnya dalam beberapa musim terakhir, manajer asal Prancis itu lebih banyak menerima cemoohan ketimbang pujian.
Kebanyakan hal-hal negatif itu ia terima dari para suporter Arsenal sendiri. Mereka mengaku muak dengan Wenger yang selalu gagal memberikan trofi besar macam trofi Premier League atau Liga Champions. The Gunners terakhir juara liga pada tahun 2004 silam.
Neville merasa bahwa sudah saatnya cemoohan itu dihentikan. Ia kemudian menyerukan pada semua pihak agar langsung berganti memberikan penghormatan kepada manajer 68 tahun itu di sisa karirnya bersama Arsenal.
"Ada terlalu banyak orang dalam beberapa tahun terakhir yang bertindak terlalu jauh pada Arsene Wenger, sampai-sampai tidak menghormati dirinya," ucapnya pada Sky Sports News.
"Ya, saya mengakui bahwa sebuah perubahan memang diperlukan, dan pada akhirnya itu tidak menyenangkan mengunjungi Emirates selama 12-18 bulan terakhir, melihat protes penggemar dan spanduk-spanduk (berisi protes pula)," aku Neville.
"Tapi sekarang adalah saatnya, dalam tiga atau empat pekan ke depan, kandang dan tandang, untuk semua orang untuk merayakan Arsene Wenger di lapangan manapun yang ia tuju, dan untuk memberinya rasa hormat yang layak ia dapatkan tak hanya apa yang telah ia lakukan untuk Arsenal tetapi untuk sepakbola Inggris," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)

