
Bola.net - Agen gelandang Fiorentina Sofyan Amrabat diklaim telah menggelar pertemuan dengan Jurgen Klopp di tengah kabar adanya ketertarikan dari Liverpool.
Sekarang ini Liverpool memang punya sejumlah amunisi di lini tengahnya. Namun sayangnya beberapa di antaranya punya hobi cedera.
Sementara beberapa yang lain sudah menua. Sebut saja James Milner yang sudah berusia 37 tahun.
Liverpool sebenarnya sudah mencoba mendatangkan gelandang baru pada musim panas 2022 kemarin. Namun usaha mereka memboyong Aurelien Tchouameni gagal.
Gelandang Incaran Liverpool
Liverpool kemudian dikabarkan mengalihkan bidikannya pada pemain lain. Jude Bellingham dari Borussia Dortmund disebut sebagai target utama the Reds.
Kemudian ada nama Enzo Fernandez dari Benfica. Namun dua nama tersebut sulit diangkut karena harganya fantastis.
Liverpool kemudian mencari alternatif lain. Di sinilah muncul nama Sofyan Amrabat, gelandang Fiorentina yang tampil apik bersama Maroko di Piala Dunia 2022.
Klopp bertemu Agen Amrabat

Sebelumnya ada kabar bahwa Liverpool tak akan bisa mendatangkan Sofyan Amrabat. Pasalnya Fiorentina tak berniat melego gelandang 26 tahun tersebut.
Kini ada kabar bahwa Liverpool tampaknya punya niatan besar untuk memboyong Amrabat. Pasalnya Jurgen Klopp diklaim telah menggelar pertemuan dengan agen sang gelandang.
Kabar itu diklaim oleh Foot Mercato. Dalam pertemuan itu, Klopp menegaskan keinginan Liverpool untuk memakai jasa pemain plontos tersebut.
Amrabat Ingin ke Atletico?
Akan tetapi media Prancis itu memberikan kabar buruk bagi Liverpool. Mereka mengklaim bahwa Sofyan Amrabat tak terlalu tertarik pindah ke Premier League.
Ia disebut lebih tertarik pindah ke Spanyol dan membela Atletico Madrid. Sebelumnya Amrabat sempat mengungkapkan kekagumannya pada bos Atletico yakni Diego Simeone pada gelaran Piala Dunia 2022 lalu.
"Saya suka gaya permainannya. Ia telah memenangkan banyak hal dan saya sangat menghormatinya," serunya.
"Para pemain di timnya secara fisik kuat dan agresif. Saya suka bermain seperti itu," sambung Amrabat.
Klasemen Premier League
(Foot Mercato)
Baca Juga:
- Musim Panas 2023 Nanti, Arsenal Pede Bisa Angkut Declan Rice
- Marcus Rashford Menggila di Manchester United, Legenda Setan Merah: Sudah Kuduga!
- Sempat Gagal, Manchester United Kejar Lagi Jurrier Timber?
- Gelandang Ini Jadi Rekrutan Ketiga Manchester United di Januari 2023?
- Juventus Seriusi Bajak Bintang AS Roma Ini
- Arsenal Saingi MU untuk Transfer Victor Osimhen
- Martinez & Antony Kurang, Ten Hag Kini Ingin Bajak Trio Ajax ke Man United
- Fabrizio Romano Bocorkan Striker Idaman Manchester United
- Posisinya di Liverpool Digoyang, Klopp Tegaskan Akan Tetap Bertahan di Anfield
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249740/original/043373900_1749695482-Thomas_Frank.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479623/original/035064100_1768982816-1000115113.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)

