
Bola.net - Pelatih Timnas Portugal, Roberto Martinez, mengatakan bahwa Joao Palhinha lebih sreg bermain di Bayern Munchen dan ia tidak melihat sang pemain akan menerima tawaran Manchester United.
Palhinha berada di ambang pintu keluar dari Fulham ke Bayern pada Agustus lalu, namun kesepakatan itu gagal dalam beberapa jam terakhir jendela transfer dan sang gelandang tetap berada di Craven Cottage untuk musim 2023/24.
Pemain Timnas Portugal itu tidak menutupi keinginannya untuk pindah ke Bayern sejak kepindahan awalnya gagal dan raksasa Bundesliga itu menyambutnya dengan menyiapkan dua tawaran yang tertinggi di angka 38 juta poundsterling.
Namun, tawaran-tawaran ini dengan cepat ditolak, dengan Fulham menuntut biaya sebesar 60 juta poundsterling untuk pemain berharga mereka, dan Man United diyakini terus memantau situasi ini.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Cocok ke Bayern
Ditanya apakah penampilan impresif Palhinha membuktikan bahwa ia cukup bagus untuk Bayern, Martinez menjawab dengan bijak. Menurutnya, sang pemain merupakan sebuah kepingan yang selama ini hilang di lini tengah The Bavarians.
"Saya menyukai penampilan Joao Palhinha, harus saya akui," kata Martinez.
"Dia tidak hanya cukup bagus untuk Bayern. Ia akan membawa Bayern menjadi lebih baik. Saya pikir dia adalah seseorang yang membuat para pemain di sekelilingnya menjadi lebih baik.
Layak Diburu Klub Elit Eropa
Namun, dapat dipahami bahwa Bayern tetap menjadi pilihan utama Palhinha dan mantan bintang Sporting ini menunjukkan dengan tepat mengapa tim-tim elit Eropa bertarung untuk mendapatkan tanda tangannya.
Selain menujukkan performa impresif, Palhinha juga turut berkontribusi mengantarkan Portugal berada di babak 8 besar sejauh ini.
"Dia berada dalam momen terbaik dalam kariernya setelah memenangkan banyak hal di Portugal. Dia kemudian pergi ke Premier League dan dia memiliki penampilan yang sempurna," tambah pelatih asal Spanyol itu.
"Dia layak mendapatkan apa pun yang datang padanya, tetapi saya pikir penampilannya hari ini berbicara lebih keras daripada apa pun yang bisa saya katakan."
Sudah Sama-sama Tahu
Kemudian di tempat terpisah, Palhinha menegaskan bahwa Fulham dan Bayern sama-sama mengetahui di mana ia ingin bermain sepak bola musim depan.
"Sejauh menyangkut masa depan saya, kedua klub tahu di mana saya ingin berada dan kalian akan tahu dalam satu bulan ke depan," katanya.
Palhinha, yang telah mencetak delapan gol dalam 79 penampilan untuk Fulham, terikat kontrak dengan klub asal London barat itu hingga 2028.
Sumber: Metro
Penulis: Yoga Radyan
Baca Juga:
- Arsenal Incar Kiper Espanyol, Nasib Aaron Ramsdale Semakin Suram
- West Ham Bersiap Saingi MU dalam Perburuan Jean-Clair Todibo
- Resmi! Chelsea Rampungkan Transfer Kiernan Dewsbury-Hall dari Leicester City
- Mantan Calon Pemain Timnas Indonesia U-17 Ini Segera Gabung Manchester City
- Nama Elkan Baggott Masuk Dalam Daftar Skuad Ipswich Town di Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)

