
Bola.net - Gelandang andalan Liverpool, Georginio Wijnaldum menolak berbicara banyak terkait situasi kontraknya bersama The Reds yang akan berakhir pada penghujung musim ini.
Wijnaldum tampil apik kala mencetak satu gol untuk membawa Liverpool menghajar Wolverhampton 4-0 di Anfield, Senin (7/12/2020) dini hari WIB.
Selain satu gol dari Wijnaldum, kemenangan Liverpool juga turut ditentukan oleh gol yang dicetak Mohamed Salah, Joel Matip, serta gol bunuh diri Nelson Semedo.
Penolakan Wijnaldum
Pertandingan ini sudah bisa disaksikan oleh sekitar 2.000 ribu suporter Liverpool yang menduduki tribun The Kop. Mereka pun dengan lantang meneriakkan dukungan untuk The Reds.
Salah satu chant yang dikumandangan fans Liverpool adalah desakan agar Wijnaldum segera meneken kontrak baru. Namun, gelandang asal Belanda itu menolak memberikan respons banyak.
"Saya sudah mengatakan dalam wawancara saya sebelumnya, saya tidak berbicara tentang situasi kontrak saya,” tegas Wijnaldum kepada BBC Sport.
Kegembiraan Wijnaldum
Terlepas dari desakan tersebut, Wijnaldum mengaku sangat senang akhirnya bisa kembali mendapat dukungan fans secara langsung di stadion.
"Luar biasa - sangat bersemangat ketika kami mendengar pendukung diizinkan. Sungguh luar biasa mereka kembali," tutur Wijnaldum.
"Saya tidak ingin mengatakan ini adalah 'performa' juara '. Kami sabar, posisi bermain kami bagus dan kami mencetak gol bagus," imbuhnya.
"Para pendukung banyak membantu kinerja karena mereka bersorak selama pertandingan dan sebelumnya kami hanya mendapat dukungan dari bangku cadangan." tukasnya.
Sumber: BBC Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)

