
Bola.net - Ada kabar baik bagi Manchester United dan Liverpool. Winger incaran mereka, Arnaut Danjuma mengaku tertarik untuk kembali bermain di EPL.
Danjuma baru saja pindah klub tahun lalu. Ia meninggalkan Bournemouth untuk bergabung dengan Villarreal.
Di musim perdananya bersama The Yellow Submarine, Danjuma tampil ciamik. Ia berhasil mencetak cukup banyak gol dan assist bagi tim asal kota Madrid itu.
Performa apik Danjuma tidak luput dari perhatian sejumlah klub-klub besar Eropa. Ada Manchester United dan Liverpool yang tertarik untuk membawa pulang Danjuma ke Inggris.
Simak komentar Danjuma mengenai rumor tersebut di bawah ini.
Belum Selesai
Danjuma mengaku antusias dengan rumor ketertarikan MU dan Liverpool pada dirinya. Karena ia sangat tertarik bermain di Inggris.
Sang winger mengaku masih penasaran bermain di Inggris. Karena ia hanya sebentar mencicipi bermain di EPL.
"Ya, urusan saya dengan Inggris belum selesai. Alasan saya mengapa bergabung dengan Bournemouth pada saat itu karena saya ingin bermain di Premier League," ujar Danjuma kepada Sky Sports.
Liga Terbaik Dunia
Danjuma tidak sungkan menyebut bahwa Premier League adalah liga terbaik di dunia. Ia menilai pemain-pemain terbaik dunia semua tampil di EPL.
Jadi ia tertantang untuk menjajal kemampuannya sekali lagi di kasta tertinggi sepakbola Inggris tersebut.
"Saya rasa Premier League adalah liga yang sangat besar dan juga liga terbaik di dunia, jadi banyak di antara kami [pesepakbola] ingin bermain di sana," ujarnya.
Mahar Transfer
Manchester United dan Liverpool bisa mendapatkan Danjuma di musim panas ini. Karena sang winger siap dijual Villarreal yang sedang butuh uang.
The Yellow Submarine dilaporkan siap melepaskan sang winger di kisaran angka 45 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Akhir Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479073/original/062658600_1768967509-Uji_Geo_Listrik_Bpptkg_Ungkap_Rongga_Raksasa_Di_Bawah_Permukiman_Girikarto_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479151/original/096291400_1768969764-Tulisan_Tangan_Prabowo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)

