
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan lebih memilih untuk mengejar Frenkie de Jong ketimbang Philippe Coutinho yang sejatinya ditawarkan oleh Barcelona kepada mereka.
Baru-baru ini muncul kabar yang menyebut bahwa presiden Barcelona, Joan Laporta turut menemui petinggi United ketika terbang ke Manchester dalam rangka merayu bintang Manchester City, Ferran Torres.
Dalam pertemuan tersebut, Laporta kabarnya menawarkan Coutinho kepada Manchester United. Gelandang asal Brasil itu diklaim tak masuk dalam rencana Xavi.
Manchester United Maunya Frenkie de Jong
Kini seperti dilansir El Nacional, Manchester United tak tertarik untuk meminang Coutinho yang notabene merupakan mantan bintang dari rival berat mereka, Liverpool.
Alih-alih menerima tawaran Barcelona soal Coutinho, Manchester United diyakini lebih memilih untuk merekrut De Jong dari klub Catalan tersebut.
Bahkan, El Nacional menyebut bahwa Manchester United siap melayangkan tawaran senilai 55 juta euro atau setara dengan kurang lebih 895 miliar rupiah untuk mengangkut De Jong ke Old Trafford.
Frenkie de Jong di Barcelona
Xavi sendiri baru-baru ini menegaskan bahwa ia tak berminat untuk melepas De Jong. Karena itu, usaha Manchester United untuk menggaet gelandang 24 tahun tersebut sepertinya bakal berat.
De Jong bergabung dengan Barcelona sejak 2019 lalu. Awalnya, De Jong sempat mengalami masa-masa sulit. Namun, perlahan pemain internasional Belanda itu mampu menjadi andalan di lini tengah Blaugrana.
Sejak kedatangannya di Camp Nou, De Jong tercatat sudah bermain sebanyak 109 kali dengan menyumbang sembilan gol dan 14 assist di semua kompetisi.
Klasemen Premier League
Sumber: El Nacional
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:57
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...