
Bola.net - Bek Manchester United Harry Maguire mengaku ia dekat dengan John Stones dan berharap temannya itu terus tampil apik namun ia tak mau melihatnya sering memenangi pertandingan bersama Manchester City.
Dalam beberapa tahun belakangan ini, nama Stones sempat tenggelam. Pasalnya ia tak sering mendapat kesempatan bermain di skuat Man City.
Itu bisa dimaklumi. Sebab sebelumnya ia tak bisa menampilkan performa terbaiknya kala dipercaya bermain oleh Josep Guardiola.
Namun belakangan ini penampilannya membaik. Ia mulai sering dipercaya bermain lagi oleh Guardiola dan berpasangan dengan Ruben Dias.
Maguire Dekat dengan Stones
Harry Maguire dan John Stones memang rival di lapangan karena keduanya memperkuat Manchester United dan Manchester City. Namun Maguire mengaku ia berteman akrab dengan Stones di luar lapangan.
Maguire mengatakan ia berteman dengan Stones sejak kecil. Hal itu memungkinkan karena tempat tinggal keduanya tak terpisah jauh.
"Kami selalu berbicara jauh dari sepak bola. Ia teman yang baik. Saya tumbuh bersamanya, saya tumbuh bermain melawannya ketika ia di Barnsley," ucapnya seperti dilansir Goal.
"Kami tidak jauh dari satu sama lain di mana kami benar-benar tumbuh dan tinggal," sambung Maguire.
Maguire Senang Lihat Stones Bangkit
Harry Maguire juga mengaku ia ikut senang melihat John Stones tampil apik lagi bersama Manchester City. Hal tersebut, menurut Maguire, membuktikan bahwa Stone memiliki mentalitas yang tepat.
"Ketika Anda bermain sebagai bek tengah, terutama minggu demi minggu, Anda akan mengalami beberapa peningkatan, Anda akan mengalami beberapa penurunan, Anda akan melakukan kesalahan," tuturnya.
"Anda tidak akan menjalani karier Anda tanpa disalahkan atas sejumlah gol, jadi Anda diamati dengan seksama ketika Anda bermain di Premier League, jadi Anda sudah bisa menduganya," seru Maguire.
"Ini tentang seberapa kuat Anda secara mental dan bagaimana Anda bisa melewatinya. Saya senang melihat John. Ia kembali bermain dan kembali bermain dengan percaya diri, kembali bermain dengan sangat baik. Bagi saya sendiri, saya merasakan hal yang sama."
Doa Maguire untuk Stones

Sebagai teman yang baik, Harry Maguire berusaha menjadi suportif bagi John Stones. Ia pun mengaku mendoakan Stones agar selalu tampil apik di atas lapangan.
Akan tetapi doanya tak berhenti sampai di situ. Ia menambahkan tak mau melihat Stones meraih sukses bersama Manchester City.
"Kami berbicara satu sama lain melalui saat-saat sulit. Kami berbicara ketika itu sulit dan kami berbicara ketika segalanya berjalan dengan baik," akunya.
"Seperti yang saya katakan, saya dekat dengan John. Saya ingin ia bermain sebaik yang Anda bisa tanpa memenangkan laga-laga sepak bola, jika memungkinkan!" canda Maguire.
Performa apik John Stones sendiri membuatnya terpanggil ke Timnas Inggris lagi. Stones pun kini disebut lebih layak jadi pilihan utama lini belakang The Three Lions ketimbang Harry Maguire.
(Goal)
Berita Manchester United Lainnya:
- Bocor! Inikah Jersey Baru Manchester United Musim Depan?
- Dean Henderson Bakal Jadi Kiper Utama MU 10 Tahun ke Depan, David de Gea Pindah Saja
- Saran untuk Edinson Cavani: Tinggalkan Manchester United, Gabunglah Boca Juniors
- Sir Alex Ferguson Ungkap Resep Sukses Merekrut Pemain yang Tepat di Manchester United
- Tidak Ada Nama Anthony Martial di Daftar Jual Manchester United
- Cristiano Ronaldo, Kunci Juventus Bisa Pulangkan Paul Pogba dari Manchester United
- Fabrizio Romano: Paul Pogba adalah Transfer Impian Juventus
- Makin Matang, Stones Dianggap Layak Jadi Pilihan Utama Timnas Inggris Ketimbang Maguire
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 20 Januari 2026 10:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 09:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
