
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan masih akan mendatangkan orang baru untuk duduk di jajaran manajemen mereka. Terbaru, nama Jason Wilcox dikabarkan akan bergabung dengan Setan Merah.
Manchester United belakangan ini lagi mengebut perombakan manajemen mereka. Sir Jim Ratcliffe ingin manajemen Setan Merah kini diisi oleh orang-orang yang kompeten di dunia sepak bola.
Proses perombakan ini dimulai dengan penunjukkan Omar Berrada sebagai CEO baru mereka. Lalu United kini dilaporkan sedang mendekati Dan Ashworth untuk menjadi direktur olahraga mereka yang baru.
The Athletic melaporkan bahwa MU akan merekrut satu orang lagi untuk duduk di jajaran manajemen mereka. Ia adalah Jason Wilcox.
Siapa Wilcox dan jabatan apa yang akan ia duduki di MU? Simak selengkapnya di bawah ini.
Mantan Kepala Akademi Manchester City

Wilcox sendiri namanya tidak asing di sepak bola Inggris. Ia pernah sembilan tahun menjabat sebagai kepala akademi Manchester City.
Di bawah kepemimpinannya, akademi Manchester City menjadi salah satu yang terbaik di Inggris. Ia juga yang memoles Phil Foden dan Cole Palmer sehingga mereka bisa menembus tim utama City.
Sejak tahun 2023 kemarin, Wilcox mundur dari jabatannya sebagai kepala akademi Manchester City. Ia kini bekerja sebagai Direktur Olahraga Southampton.
Posisi Wilcox di MU

Menurut laporan tersebut, Wilcox akan bergabung dengan Manchester United, namun tidak sebagai Direktur Olahraga.
Ia dikabarkan akan jadi bawahan Dan Ashworth selaku Direktur Olahraga MU. Namun belum diketahui apa jabatan pasti Wilcox nantinya.
Kemungkinan ia akan menjadi direktur teknik baru Manchester United, di mana ia kemungkinan akan jadi pengganti atau bekerja sama dengan Darren Fletcher selaku dirtek MU saat ini.
Proses Negosiasi

Menurut laporan tersebut, Manchester United saat ini sedang mencoba mengebut proses perekrutan Wilcox.
Mereka ingin Wilcox bisa datang ke MU sebelum bursa transfer musim panas dibuka.
Klasemen Premier League
(The Athletic)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)

