
Bola.net - Mantan striker Manchester United, Garth Crooks menyarankan Bukayo Saka untuk hengkang dari Arsenal jika timnya gagal lolos ke Liga Champions musim depan.
Saka tampil luar biasa dengan menyumbang satu gol dan satu assist dalam kemenangan 3-2 yang diraih Arsenal kala melawat ke markas Watford, Minggu (6/3/2022) kemarin.
Kemenangan ini membawa Arsenal naik ke peringkat empat klasemen menggeser Manchester United dengan keunggulan satu poin. Menariknya, The Gunners masih memiliki tabungan tiga laga lebih banyak ketimbang United.
Penilaian Garth Crooks
Peluang Arsenal untuk lolos ke Liga Champions musim depan pun cukup besar. Namun, Meriam London tak bisa lengah sedikit karena tim-tim lain juga masih memiliki peluang cukup lebar.
“Jika Anda adalah penggemar Tottenham, pasti sangat menyiksa menyaksikan rival lokal Anda terus mengumpulkan poin karena mereka bertujuan untuk mengamankan tempat Liga Champions," tulis Crooks dalam kolomnya di BBC Sport.
“Penampilan terbaru Arsenal melawan Watford sudah cukup untuk memenangkan tiga poin tetapi mereka masih menunjukkan tanda-tanda kelemahan di lini belakang,"
"Alasan The Gunners masih menggoda posisi empat besar sebagian besar karena kecemerlangan Bukayo Saka," tukasnya.
Saran Garth Crooks
Lebih lanjut, Crooks pun memberi saran kepada Saka untuk meninggalkan Arsenal pada musim panas nanti andai timnya gagal finis empat besar.
"Pemain internasional Inggris itu telah berkembang pesat sejak ia bermain di kejuaraan Eropa dan tampaknya akhir-akhir ini sering bermain bagus,"
“Jika Arsenal tidak dapat memberikan sepak bola Liga Champions untuk anak muda itu, maka saya sarankan dia menemukannya di tempat lain. Bakat seperti ini seharusnya tidak berkeliaran."
Klasemen Premier League
Sumber: BBC Sport
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 09:11 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 09:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:00 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
