
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Unai Emery, mengaku tak butuh pembelian besar-besaran pada bursa transfer kali ini. Baginya, kedatangan satu-dua orang pemain sudah cukup untuk melengkapi kepingan skuat asuhannya itu.
Arsenal terbilang cukup ketat dalam pembelian pada bursa transfer musim panas lalu dan juga Januari ini. Pada musim panas, misalnya, mereka hanya mengeluarkan total 71 juta pounds guna memboyong lima pemain baru.
Kebijakan transfer mereka semakin ketat pada bulan Januari ini. Sebelumnya, Unai Emery telah menyebutkan bahwa The Gunners tak bisa mendatangkan pemain dengan status permanen, tapi hanya sebagai pinjaman saja.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Bisa Dapatkan Satu Dua Pemain
Bursa transfer Januari ini sudah hampir ditutup, namun Arsenal belum mendatangkan pemain baru dengan status pinjaman. Meski begitu, Unai Emery mengatakan bahwa manajemen sedang berupaya untuk mewujudkan kebutuhannya.
"Klub sedang mengerjakan itu [transfer]. Itu sulit, anda tahu, tapi saya sedang bekerja dengan pemain kami dan saya pikir kami butuh - dan kami bisa - mendapatkan beberapa pemain untuk membantu yang cedera seperti Rob Holding, Welbeck, Hector Bellerin," ujar Emery kepada situs resmi klub.
"Tapi kami bisa bermain dengan pemain yang dimiliki sekarang ini. Pesannya juga sama, untuk anda dan setiap pendukung, kami hanya ingin membeli satu atau dua pemain yang benar-benar bisa memberi kami bantuan dengan performa apik," lanjutnya.
Soal Denis Suarez
Selama beberapa pekan terakhir, Arsenal dirumorkan sedang mencoba memboyong Denis Suarez dari Barcelona. Seolah gayung bersambut, Denis Suarez pun sudah tak masuk dalam daftar skuat Blaugrana untuk laga selanjutnya.
Tapi Emery tak tertarik untuk membicarakan pemain yang bersangkutan. Ia lebih memilih untuk membiarkan manajemen bekerja lebih bebas.
"Saya tak ini membicarakan satu pemain. Saya tahu klub sedang bekerja dengan pemain-pemain yang berbeda," tandasnya.
Jika Denis Suarez masuk, maka kemungkinan besar Arsenal akan ditinggal oleh Aaron Ramsey lebih dini. Seperti yang diketahui, kontrak pemain asal Wales tersebut akan selesai pada akhir musim dan kini sedang didekati oleh klub raksasa Serie A, Juventus.
Saksikan Juga Video Ini
Kejadian tragis menimpa penyerang asal Argentina, Emiliano Sala, yang mengalami kecelakaan pesawat beberapa saat setelah merampungkan proses transfernya ke Cardiff City. Simak informasi selengkapnya melalui tautan video di bawah ini.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

