
Bola.net - - Sebuah pembelaan diberikan Marcelino kepada Eric Bailly. Pelatih Valencia itu menilai sang bek bukanlah pemain gagal karena ia tahu betul kualitas sang bek setan merah tersebut.
Bailly yang menjadi rekrutan pertama Mourinho di Old Trafford sejatinya tampil apik di satu setengah tahun pertamanya. Bek Timnas Pantai Gading itu selalu menjadi andalan Mourinho di jantung pertahanan setan merah.
Namun sejak awal tahun lalu, performa Bailly cenderung menurun. Cedera kambuhan membuatnya jarang bermain di MU, di mana ketika ia bermain performanya menurun drastis.
Meski tengah mengalami fase buruk, Marcelino percaya bahwa Bailly bukanlah pemain yang gagal. "Dia adalah pemain yang luar biasa dan juga seorang pria yang luar biasa," buka Marcelino seperti yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Karena Cedera
Marcelino yang merupakan pelatih Bailly saat di Villarreal percaya bahwa penurunan performa sang bek bukan tanpa sebab. Menurut analisisnya, performa sang pemain menurun drastis karena cedera yang ia alami.
"Saya turut prihatin atas cedera yang ia dapatkan, karena saya tahu betul performanya belakangan ini disebabkan oleh cedera ini."
"Saya tahu ia tengah berada dalam situasi yang sulit dan ia juga tengah menderita untuk menyesuaikan diri dengan ritme stabil dalam timnya."
Bisa Pulih
Marcelino sendiri optimis bahwa Bailly tidak akan selamanya berada dalam situasi yang buruk seperti ini.
Ia yakin mantan anak asuhnya itu bisa bangkit dari cedera yang ia dapatkan dan kembali menunjukkan kebolehannya sebagai bek tangguh MU.
"Saya hanya berharap yang terbaik untuknya dan saya rasa semangat mudanya akan membantunya melewati fase sulit ini. Saya juga yakin dia akan menjadi pemain yang sangat penting bagi United." tandasnya.
Minim Bermain
Hingga bulan Desember ini, Jose Mourinho baru delapan kali memainkan Bailly di tim utama MU, di mana tidak semuanya dimulai sebagai starter.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)

