
Bola.net - Kemenangan Manchester City atas West Ham dalam lanjutan kompetisi Premier League 2022/2023 diwarnai pemecahan rekor. Striker Man City, Erling Haaland, sukses memecahkan sebuah rekor di kompetisi ini.
Man City menggasak West Ham 3-0 di Etihad Stadium dan memperbesar kans mereka untuk mempertahankan gelar juara, Kamis 4 Mei 2023. Gol-golnya diciptakan oleh Nathan Ake menit 49, Erling Haaland menit 70, dan Phil Foden menit 85.
Dengan membobol gawang West Ham, berarti Haaland sudah mencetak 35 gol dalam 31 penampilan di Premier League musim ini. Total, striker 22 tahun Norwegia tersebut telah mengemas 51 gol dalam 45 penampilan di semua kompetisi bersama Man City.
Ini adalah musim perdana Haaland memperkuat Man City. Ini juga merupakan musim perdananya di persepakbolaan Inggris.
Namun, Haaland sudah mampu memecahkan sebuah rekor gol di Premier League. Dia menjadi pemain dengan torehan gol terbanyak dalam satu musim kompetisi ini.
Lewati Alan Shearer dan Andy Cole
In a league of his own 🙌@ErlingHaaland rewrites the history books again! pic.twitter.com/n1xVLBvoXH
— Premier League (@premierleague) May 3, 2023
Gol terbanyak dalam satu musim kompetisi Premier League:
35 - Erling Haaland (Manchester City 2022/2023)
34 - Alan Shearer (Blackburn Rovers 1994/1995)
34 - Andy Cole (Newcastle 1993/1994).
Kompetisi belum selesai. Man City masih punya lima pertandingan lagi. Haaland masih bisa menambah jumlah golnya musim ini.
Guard of Honor untuk sang Pemecah Rekor
A guard of honour for @ErlingHaaland! 👑
— Manchester City (@ManCity) May 3, 2023
🔵 3-0 ⚒️ #ManCity pic.twitter.com/VUEJ8LzXCH
Tak Berhenti di Sini
𝟯𝟱 Premier League goals 🤩 A big thank you to everyone for the support, nothing happens without you all, we don't stop here! 💙 pic.twitter.com/5MJqSbH0T4
— Erling Haaland (@ErlingHaaland) May 3, 2023
Erling Haaland: 35 Gol Premier League. Terima kasih banyak kepada semua orang buat dukungannya. Ini takkan terjadi tanpa kalian semua. Kita tak berhenti di sini!
Kalo sampe ditambah treble, pasti wow
Haaland cuma butuh 31 pertandingan untuk jadi top skor sepanjang masa Premier League dengan 35 gol.
— Football Fandom (@penerbitfandom) May 4, 2023
Kalau City juga berhasil treble, fix Ballon d’Or sih harusnya 😂 pic.twitter.com/0aeQHC8KyT
Ngeri bener nih alien
Kira2 kalau City Treeble
— Bukan Kohl (@Martinus_Leo) May 4, 2023
Haaland dapat Balon D'or ga ya
Ngeri bener ini alien
Monster, predator, mesin
Monster gol, Predator gol, Mesin gol, Terlahir untuk mencetak gol, spesialis gol. Waw!
— GatotKaca (@si_gatotkaca) May 4, 2023
Pasti masi bisa mecetak sejarah dipertandingan @ManCity berikutnya. Erling Braut Haaland 35 gol di 31 pertandingan @ErlingHaaland https://t.co/uQcDCRwdmE
Kek main career mode level amateur
Haaland berasa main career levelnya amateur https://t.co/e2Nzuu7ttm
— kotakamal (@gracula224) May 4, 2023
Semoga Pep gak sok ngide nyimpen Haaland sampe musim abis
Pep: tidak semudah itu kisanak. Tiba-tiba Haaland diistirahatkan sampai PL berakhir.
— Muh Harun Safii (@mharunsafii) May 3, 2023
Darwin Nunez apa kabar?
Yg bilang Nunez better than Haaland masih hidup ga ya.?
— Sembrengeeet (@GustiPrayogi6) May 3, 2023
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Man City Kembali Kudeta Puncak Klasemen, Ake: Ini Belum Selesai!
- Kembali Cetak Gol, Pep Guardiola: Haaland Luar Biasa!
- Milan vs Cremonese cuma Seri, Milanisti Dibuat Kesal Pioli: Menang dulu, baru Rotasi!
- Beda Nasib 2 Legenda yang Melatih Klubnya: Lampard di Chelsea, Xavi di Barcelona
- Frank Lampard: Dikira Frank, Ternyata Prank, dan L-nya Itu Lose
- Suram! 9 Poin dari Degradasi, Chelsea Masih Harus Hadapi Duo Manchester dan Newcastle
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
-
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:36 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

