
- Gelandang asal Brasil Fabinho mengaku dirinya siap untuk menghadapi persaingan ketat di lini tengah Liverpool musim ini.
Fabinho baru musim ini memperkuat Liverpool. Ia dibeli dari klub asal Prancis AS Monaco. Harganya lebih dari 40 juta pounds.
Ia datang bersamaan dengan gelandang lainnya yakni Naby Keita. Ia dibeli dari RB Leipzig.
Selain itu ada juga pemain lainnya yang dibeli pada musim ini yakni Xherdan Shaqiri. Ia sebenarya seorang winger namun ia juga bisa bermain sebagai gelandang.
Penuh Sesak

Hadirnya Fabinho, plus Keita dan Shaqiri menambah kualitas Liverpool di lini tengah. Namun demikian, tiga pemain itu membuat Jurgen Klopp kini memiliki stok berlimpah di sektor gelandang.
Sebelumnya, Liverpool sudah memiliki gelandang seperti Jordan Henderson, Alex Oxlade-Chamberlain, Georginio Wijnaldum, hingga Adam Lallana.
Lalu ada James Milner yang musim ini tampaknya dikembalikan ke posisi aslinya yakni sebagai gelandang. Kemudian ada pemain muda yang baru balik setelah dipinjamkan Marko Grujic.
Siap Bersaing

Sebelum resmi pindah ke Liverpool, Fabinho mengaku sudah mengetahui bahwa lini tengah klub Merseyside itu memiliki banyak pemain di lini tengah. Ia pun menegaskan sudah siap untuk bersaing dengan para gelandang lainnya untuk meraih satu tempat di lini tengah The Reds.
"Ketika saya datang ke Liverpool saya tahu persaingan ini akan ada di lini tengah dan saya pikir itu sangat bagus untuk tim," tegasnya
"Jika sesuatu terjadi pada seorang pemain, ada pemain pengganti yang memadai. Selama pra-musim saya bermain bersama dengan berbagai pemain yang berbeda dan kami berpadu dengan sangat baik," terangnya.
"Jadi, secara keseluruhan, saya pikir itu hal yang baik untuk tim," seru Fabinho pada Premier League Production.
Sudah Adaptasi

Sejak dibeli pada musim panas kemarin, pemain berusia 24 tahun ini dimainkan di sembilan laga yang telah dilalui Liverpool di masa pra musim. Dari situ, Fabinho mengaku ia sudah bisa beradaptasi dengan baik terhadap skema main yang digunakan Jurgen Klopp.
"Gaya bermain di sini berbeda dari di Monaco; ada dua pemain di lini tengah di sana sana dan di sini di Liverpool ada tiga," ucapnya.
"Mitra lini tengah saya telah memberi saya bimbingan dan bantuan, seperti halnya para pemain di lini pertahanan. Saya tahu (peran saya) akan berubah dan saya merasa saya telah beradaptasi dengan baik."
"Anda mencari bimbingan dan bantuan dari para pemain di sekitar Anda dan itu telah bekerja dengan sangat baik sampai sekarang. Semuanya benar-benar bagus sejak saya tiba di sini. Para pemain dan staf pelatih telah brilian. Saya bisa bermain dengan sangat baik dengan klub, latihan dan pertandingan-pertandingan yang kami mainkan sangat bagus," tandasnya.
(plp/dim)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)

