
- Sebuah janji diberikan oleh Frank Lampard jelang pertandingan melawan Manchester United dini hari nanti. Manajer Derby County itu berjanji bahwa anak asuhnya akan tampil all out di Old Trafford sehingga membuat tim tuan rumah kerepotan nanti.
Setan Merah akan kembali berlaga di Piala Liga dini hari nanti. Mereka akan bertugas menjamu tim Championship, Derby County di Old Trafford untuk memperebutkan satu tiket untuk lolos ke fase berikutnya.
Pada laga ini Manchester United masih diunggulkan untuk menjadi pemenang. Pasalnya tim besutan Jose Mourinho itu di atas kertas memiliki segala yang dibutuhkan untuk membekuk The Rams.
Meski berstatus tidak diunggulkan, namun Lampard berjanji timnya bisa membuat kubu tuan rumah sakit kepala saat pertandingan nanti malam. "Dengan tim yang mereka [United] miliki, mereka diperkirakan akan menang. Jadi pertandingan ini akan menjadi tantangan bagi kami untuk mengerahkan semua kemampuan kami di Old Trafford," buka Lampard kepada Sportsmole.
Baca pandangan Lampard selengkapnya di bawah ini.
Modal Apik
Sebelum menghadapi United, The Rams baru saja menang 3-1 atas Brentford di akhir pekan kemarin. Untuk itu Lampard percaya kemenangan itu bisa menjadi dmomentum yang bagus untuk timnya di pertandingan nanti.
"Jika kami mengerahkan seluruh fokus dan energi kami seperti yang kami lakukan saat melawan Brentford, maka kami bisa membuat mereka kerepotan."
"Apa yang tidak boleh kami lakukan nanti, terutama setelah pertandingan usai adalah menyesalkan karena kami tidak tampil maksimal di pertandingan tadi. Untuk itu kami harus mengerahkan segala kemampuan kami semenjak awal."
Buat Fans Bangga
Lampard juga menilai anak asuhnya harus bekerja sangat keras nanti malam agar tidak membuat para pendukungnya yang melakukan laga tandang kecewa.
"Kami harus benar-benar serius mempersiapkan pertandingan ini agar kami tidak kecewa nantinya."
"Saya pribadi ingin memenangkan pertandingan nanti untuk para fans kami yang melakukan perjalanan untuk menonton kami bermain. Saya tahu akan ada banyak pendukung kami di Old Trafford dan saya ingin tim ini membuat mereka bangga." tandasnya.
Start Apik
Perjalanan Lampard dan The Rams sendiri cukup apik musim ini, di mana mereka baru menelan satu kekalahan di Championship sehingga mereka menduduki peringkat ke 6 klasemen sementara Championship.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)

