
- Eks defender Borussia Dortmund Kevin Grosskreutz menyarankan pada Mario Gotze agar mempertimbangkan pindah ke Liverpool Januari nanti demi menghidupkan lagi karirnya yang redup.
Gotze sempat disangjung sebagai salah satu gelandang serang terbaik di dunia. Ia tampil menawan bersama dengan Dortmund, hingga akhirnya direkrut oleh Bayern Munchen pada tahun 2013.
Namanya kian melambung setelah sukses membawa timnas Jerman berjaya di Piala Dunia 2014 lalu. Saat itu ia mencetak gol kemenangan bagi tim Panser saat melawan Argentina di babak final.
Ia kembali ke Dortmund pada tahun 2016. Akan tetapi setelah itu performanya menurun, apalagi ia kerap dihantam cedera. Ia pun tak bisa dimainkan secara reguler.
Reuni Dengan Klopp
Gotze sebelumnya bersinar di bawah asuhan Klopp. Grosskreutz pun menyarankan pada pemain berusia 26 tahun itu agar pindah ke Liverpool saja pada tengah musim ini demi memperbaiki karirnya.
"Saya sangat merasa kasihan untuk Mario Gotze saat ini, karena hal-hal yang ditulis tentang dirinya - dan hanya dirinya - setiap hari," kata Grosskreutz kepada Sky di Jerman.
"Di Brugge, misalnya, seluruh tim tidak bermain dengan baik," seru Grosskreutz.
"Mungkin akan baik baginya pergi ke luar negeri di musim dingin untuk menemukan kedamaian yang lebih dan membawa kariernya kembali ke jalur yang tepat. Klopp sangat mengenalnya, ia akan cocok untuk Liverpool," cetusnya.
Jumlah Penampilan
Di musim pertamanya setelah balik dari Munchen, Gotze hanya tampil sebanyak 16 kali saja di semua ajang kompetisi. Ia hanya menyumbangkan dua gol dan dua assist saja.
Musim lalu ada peningkatan baginya. Ia dimainkan sebanyak 32 kali di semua ajang kompetisi. Ia mencetak dua gol dan tujuh assist.
Namun di musim ini, ia memulai musim dengan buruk karena ia kerap dicadangkan. Sejauh ini ia cuma main sebanyak dua kali saja di semua ajang kompetisi.
Berita Video
Berita Video Persib Vs Persija Panas di Babak Pertama
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)

