
Bola.net - Kapten Manchester United, Harry Maguire, geram dengan para pandit yang mengkritik Victor Lindelof. Maguire merasa duetnya telah melakukan banyak hal penting bagi United.
Lindelof mendapat kritik ketika United bermain imbang melawan West Brom, Minggu (14/2/2021) malam WIB. Laga pekan ke-24 Premier League tersebut berakhir dengan skor 1-1.
West Brom unggul lebih dulu pada laga di The Hawthorns Stadium itu. Mbaye Diagne mencetak gol cepat pada menit ke-2. United lantas membalas lewat gol Bruno Fernandes pada menit ke-44.
Hasil ini membuat United kembali ke posisi kedua klasemen Premier League. United mendapatkan 46 poin, unggul selisih gol dari Leicester City yang berada di posisi ketiga.
Harry Maguire Muak
Gol Mbaye Diagne membuat fans dan para pandit menyorot performa lini belakang United. Diagne mampu memenangkan duel dengan Victor Lindelof untuk menyundul bola ke gawang David de Gea.
Lindelof dinilai terlalu mudah kalah duel. Harusnya, bek asal Swedia itu dinilai bisa melakukan lebih baik.
"Tentu saja, gol tersebut sangat membuat frustrasi. Kami tahu gol pertama sangat penting ketika Anda datang ke tempat ini, tapi sekali lagi, itu pelanggaran," kata Maguire dikutip dari MUTV.
"Saya muak mendengar Lindelof bisa melakukan lebih baik. Tentu saja dia bisa melakukan lebih baik dan saya tahu dia isa. Tapi, saya muak mendengar dia bisa melakukan lebih baik," sambungnya.
Terbaik
Maguire tidak melihat Lindelof bisa jadi 'kambing hitam' atas kegagalan United mendapat tiga poin di laga melawan West Brom. Sebab, Lindelof sudah melakukan yang terbaik untuk United sejauh ini.
"Saya tahu Lindelof kecewa dan saya yakin dia mungkin mendapat kritik, dia tahu dia bisa berbuat lebih baik, tapi itu pelanggaran, kita tidak boleh membicarakan hal ini."
"Lindelof melawan striker yang lebih besar dan dia bergulat dengannya, dia merangkulnya. Saya memiliki satu yang dianulir di Burnley dua atau tiga minggu lalu. Anda tidak bisa bilang kalau saya melakukan lebih dari Diagne," kata Maguire.
Sumber: MUTV
Baca Ini Juga:
- Mikel Arteta: Aubameyang Sudah Kembali!
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League: MU Unggul Selisih Gol dari Leicester
- Debut Starter Martin Odegaard di Arsenal, Memuaskan atau Tidak?
- Apakah Manchester United Masih Memikirkan Juara? Ini Kata Solskjaer
- Bukan Fernandes Atau Salah, Ini Pemain Terbaik EPL Versi Rio Ferdinand
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)

