
Bola.net - Liverpool sempat berada di puncak klasemen pekan ke-11 Premier League musim 2018/19. Tapi, posisi itu hanya ditempati selama beberapa jam saja. Sebab, Manchester City mampu menang atas Southampton dan kini menjadi pemuncak klasemen sementara.
Man City memimpin klasemen dengan raihan 29 poin. Pasukan Pep Guardiola sekaligus mempertahankan catatan belum pernah kalah dari sebelas laga yang sudah dimainkan. Chelsea dan Liverpool juga belum pernah kalah sejauh ini.
Chelsea menyusul Man City di posisi kedua dengan 27 poin. Jumlah poin Eden Hazard dan kolega sama dengan yang sudah dikumpulkan oleh Liverpool. Tapi, Chelsea lebih baik dalam hal selisih gol dengan surplus 19 gol. Sementara, Liverpool surplus 16 gol saja.
Di posisi empat besar ada Tottenham yang sukses menggusur Arsenal. Pada pekan ke-11, Spurs menang dengan skor 2-3 di markas Wolves. Hasil ini membuat Harry Kane dan kolega mengumpulkan 24 poin, unggul satu poin dari Arsenal. Berikut adalah klasemen selengakapnya:
Klasemen pekan ke-11 Premier League (c) Soccerway
Hasil Pertandingan Premier League
Laga bigmatch tersaji di Stadion Emirates pada pekan ke-11 ketika Arsenal menjamu Liverpool. Tim tamu unggul lebih dulu lewat gol yag dicetak oleh James Milner. Namun, The Gunners menyamakan skor dari sontekan Alexandre Lacazette pada menit ke-82.
Kemenangan mampu diukir oleh Manchester City dan Chelsea, sebagai dua tim teratas di klasemen sementara. Man City menang dengan skor 6-1 atas Southampton. Lantas, Chelsea meraih kemenangan 3-1 ketika menjamu Crystal Palace di Stamford Bridge lewat penampilan apik Alvaro Morata.
Manchester United tidak ingin ketinggalan meraih kemenangan. Pasukan Jose Mourinho menang dengan skor 2-1 atas Bournemouth. Dua gol Setan Merah dicetak oleh Anthony Martial dan Marcus Rashford. Berikut adalah hasil Premier League pekan ke-11 lengkapnya:
Sabtu 03/11/18
- Bournemouth 1 - 2 Manchester United
- Cardiff City 0 - 1 Leicester City
- Everton 3 - 1 Brighton & Hove
- Newcastle United 1 - 0 Watford
- West Ham United 4 - 2 Burnley
Minggu 04/11/18
- Arsenal 1 - 1 Liverpool
- Wolverhampton 2 - 3 Tottenham Hotspur
- Manchester City 6 - 1 Southampton
- Chelsea 3 - 1 Crystal Palace
Selasa 06/11/18
- Huddersfield vs Fulham
Top Skor Sementara
Persaingan top skor sementara Premier League tidak kalah seru dibanding persaingan di tabel klasemen. Ada tiga pemain yang mampu mencetak jumlah gol sama yakni tujuh. Tiga pemain tersebut adalah Sergio Aguero, Eden Hazard dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Bomber Everton, Richarlison juga kembali meramaikan persaingan gelar top skor dengan enam golnya. Richarlison sejajar dengan Harry Kane, Sadio Mane, Glenn Murray, Raheem Sterling dan Calum Wilson. Berikut daftar top skor sementara Premier League:
- Sergio Aguero [Man City] 7 gol
- Pierre-Emerick Aubameyang [Arsenal] 7 gol
- Eden Hazard [Chelsea] 7 gol
- Richarlison [Everton] 6 gol
- Harry Kane [Tottenham] 6 gol
- Sadiop Mane [Liverpool] 6 gol
- Glenn Murray [Brighton] 6 gol
- Raheem Sterling [Man City] 6 gol
- Calum Wilson [Bournemouth] 6 gol
Berita Video
Siapa saja sih 5 mantan pemain Real Madrid yang sukses menjadi pelatih? Simak selengkapnya dalam video berikut ini:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...