
Manchester City sukses menekuk dengan skor 3-1 di semifinal leg kedua Capital One Cup di Etihad Stadium, Kamis (28/01).
Duel berlangsung cukup seimbang karena Everton juga memberikan perlawanan yang alot. The Toffees juga sempat unggul lebih dahulu via Ross Barkley. Sayangnya mereka tak bisa mempertahankan keunggulannya dan malah dihajar trigol beruntun melalui , Kevin De Bruyne dan Sergio Aguero.
Man City langsung menggeber serangan sejak menit pertama di pertandingan ini. Maklum saja, mereka dalam posisi tertinggal akibat kalah 2-1 di leg pertama. Everton pun langsung mereka buat mundur ke area pertahanannya sendiri.
Meski terus dikepung, Everton tetap berusaha mencari celah untuk sesekali melancarkan serangan cepat dengan dipimpin oleh Gerard Deulofeu dan Romelu Lukaku. Usaha pasukan Roberto Martinez itu akhirnya membuahkan hasil di menit ke-18.
Man City kehilangan bola di depan kotak penalti sang tamu dan saat itulah Everton langsung melancarkan serangan balik dengan dimotori oleh Barkley. Ia berhasil membawa bola mendekati kotak penalti City. Dari jarak sekitar 18 meter, ia melepas sepakan keras ke sudut kanan bawah gawang Joe Hart. Gol! Skor kini menjadi 0-1 dan Everton unggul 1-3 secara agregat.
Manuel Pellegrini langsung memerintahkan anak-anak asuhnya agar bermain lebih agresif lagi usai kebobolan. Dan hasilnya terlihat di menit ke-24. Serangan City di area depan kotak penalti berakhir dengan sepakan keras Fernandinho. Sepakannya mengenai kaki Leighton Baines dan berbelok arah sehingga tak bisa diantisipasi oleh Robles. Skor kini menjadi 1-1 dan agregatnya 2-3.
City terus membombardir pertahanan tamunya. Dan mereka nyaris saja mencetak satu gol lagi di menit ke-35. Namun sayang tembakan Sergio Aguero masih menerpa tiang gawang. Bola rebound disambar oleh Silva, namun bola hasil tendangannya bisa diblok oleh Robles.
Pertandingan di babak pertama ini akhirnya berakhir dengan skor imbang 1-1.
Di babak kedua, Everton langsung berusaha tancap gas sejak awal. Mereka ingin segera mencetak gol lagi agar laga berjalan lebih mudah bagi mereka. Akan tetapi, justru gawang mereka yang nyaris jebol lagi.
Di menit ke-54, sundulan Silva tak bisa dihadang oleh Robles, namun bola masih terhalang mistar gawang. Bola kemudian berupaya disambar oleh Yaya namun ia kalah gesit dari pemain lawan.
City akhirnya mengubah taktik mereka dengan memasukkan Kevin De Bruyne. Hal itu berujung dengan positif. Pemain asal Belgia itu langsung menyumbangkan gol di menit ke-70. Ia berhasil mencetak gol dari dalam kotak penalti setelah mendapat umpan tarik dari Raheem Sterling. Skor kini menjadi 2-1.
Enam menit berselang, De Bruyne kembali beraksi. Dari sisi kanan, ia melepas umpan crossing jitu ke tengah kotak penalti Everton. Di sana, sudah ada Aguero yang menunggu umpan tersebut. Dengan sundulannya, pemain asal Argentina itu sukses membalikkan skor menjadi 3-1. Agregat kini menjadi 4-3.
Martinez berusaha untuk membuat Everton bermain lebih menyerang lagi. Namun usahanya selalu kandas di depan kotak penalti sang tuan rumah. Pada akhirnya, mereka tak bisa mencetak satupun gol tambahan hingga laga berakhir.
City pun keluar sebagai pemenang dengan skor 3-1. Secara agregat, mereka unggul 4-3. Mereka berhak melaju ke final untuk menghadapi Liverpool di Wembley, 28 Februari mendatang.
Statistik Pertandingan:
Penguasaan bola: 55% - 45%
Shot (on goal): 19 (5) - 4 (2)
Pelanggaran: 5 - 16
Offside: 5 - 3
Kartu kuning: 1 - 2
Kartu merah: 0 - 0
Susunan Pemain:
Manchester City (4-2-3-1): Caballero; Zabaleta, Otamendi, Demichelis, Clichy; Fernandinho, Delph (Navas 46'); Silva (Fernando 80'), Toure (De Bruyne 66'), Sterling; Aguero.
Everton (4-2-3-1): Robles; Stones (Coleman 77'), Jagielka, Funes Mori, Baines; Cleverley, Barry; Deulofeu (Kone 60'), Barkley, Osman (McCarthy 60'); Lukaku. (bola/dim)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:27
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:16
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:01
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:59
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:57
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...