
Bola.net - Momen hattrick biasanya jadi momen seorang pemain banjir pujian. Tidak dengan Nicolas Jackson yang dianggap mencetak hattrick terlalu mudah.
Jackson mencatatkan hattrick pertamanya bersama Chelsea. Momen ini terjadi saat melawan Tottenham pada pekan ke-11 Liga Inggris 2023/2024, Selasa (7/11/2023) WIB.
Penyerang berusia 22 tahun itu mulai membuka rekening golnya di menit ke-75. Dua gol selanjutnya lahir di waktu tambahan, menit ke-90+4 dan menit ke-90+8.
Berkat tiga gol yang dicetak Jackson, Chelsea akhirnya pulang dari Tottenham Hotspur dengan kepala tegak dan senyum merekah. Chelsea menang 4-1.
Lawan Sembilan Pemain
Nah, terlepas dari hattrick tersebut, Jackson sejatinya baru mencetak gol demi golnya saat Tottenham sudah bermain dengan sembilan pemain.
Tottenham kehilangan Cristian Romero di menit ke-33 akibat kartu merah langsung. Lalu di menit ke-55, Destiny Udogie menerima kartu kuning kedua.
Keunggulan dua pemain dimanfaatkan betul oleh Chelsea. Pertahanan Tottenham digempur habis-habisan lewat umpan-umpan terobosan dan kecepatan para pemain.
Mudah?
Saat banyak orang langung menyimpulkan kemenangan Chelsea ini tidak lepas dari Tottenham yang kalah jumlah pemain, Jackson menjelaskan laga ini tidak mudah.
“Pertandingannya tetap susah. Mereka kurang dua orang, tetapi tetap menjaga garis pertahanan mereka sangat tinggi,” katanya kepada Sky Sports.
“Untungnya kami punya pemain-pemain berkualitas untuk bisa terus merebut dan memberi bola ke depan. Dan kami menang,” imbuh Jackson lagi.
Bangkit Perlahan
Sebelum momen Tottenham kehilangan satu per satu pemainnya, Chelsea memang agak kesulitan menembus jantung pertahanan tuan rumah.
“Saya rasa semua orang di tim mengalami kesulitan. Kami akhirnya bisa bangkit perlahan dan sanggup mencetak tiga gol tambahan,” tandas Jackson.
Sumber: Sky Sports
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Mauricio Pochettino Soal Kontroversi VAR: Dulu Minta, Kok Sekarang Protes? Nyindir Mikel Arteta Nih?
- Jadwal Lengkap Manchester United 2023/2024
- Jadwal Lengkap Premier League 2023/2024 di SCTV dan Vidio
- Arsenal Kalah dan Jorginho Tolak Jabat Tangan, Bikin Malu Dua Kali!
- Chelsea Tumben Menang Besar, Efek King Mudryk Bersinar Nih Ya!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:21Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:44 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:42 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:37 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)

