
Bola.net - - Kapten Chelsea, Eden Hazard, tidak menampik jika Liverpool dan Manchester City adalah dua tim yang tangguh. Tapi, Hazard menegaskan bahwa Chelsea juga tak kalah hebat dan ingin meraih gelar juara.
Hingga pekan ke-17 Premier League, posisi klasemen masih dikuasai oleh Liverpool dan Man City. Kedua tim bersaing dengan raihan 45 dan 44 poin. Sementara, Chelsea ada di posisi ke-4. The Blues sejauh ini baru mampu mengumpulkan 37 poin.
Meskipun tertinggal delapan poin dari Liverpool yang ada di puncak klasemen, Hazard merasa jika kans Chelsea untuk bersaing dalam perebutan gelar juara masih belum tertutup. Pemain asal Belgia pun sangat yakin dengan peluang tim yang dibelanya.
Seberapa besar keyakinan Hazard pada peluang juara Chelsea? Simak selengkapnya di bawah ini.
Chelsea Bersaingan untuk Gelar Juara
Setelah menelan kekalahan mengejutkan dari Wolves, Chelsea bangkit dengan meraih dua kali kemenangan penting. Sebelum menang dengan skor 2-1 atas Brighton, di laga pekan ke-17, The Blues sukses memetik kemenangan dengan skor 2-0 atas Manchester City.
Hasil itulah yang melambungkan kepercayaan diri Eden Hazard bahwa Chelsea masih bersaing untuk gelar juara. "Tentu saja, kami ingin berada di puncak klasemen pada akhir musim," ucap Hazard dikutip dari Sky Sports.
"Saya tahu bahwa Man City dan Liverpool adalah tim yang hebat, tapi kami juga berada di level mereka dan kami tidak ingin jarak poinnya lebih lebar dari saat ini."
"Kami ingin menjadi juara dan menjadi tim terbaik di Inggris," tegas Hazard.
Sulit Menang Lawan Brighton
Eden Hazard mengakui jika Chelsea kesulitan untuk meraih kemenangan saat berjumpa Brighton, Minggu (16/12). Menurut pemain berusia 27 tahun, laga melawan Brighton adalah salah satu yang paling penting. Sebab, Chelsea menerima tekanan kuat dari pihak Brighton.
"Kami menyadari bahwa kami ingin mendapatkan gol ketiga di babak pertama, saat Anda memimpin 3-0, akan sangat sulit bagi lawan untuk bangkit. Tapi, kami tidak bisa dan akhirnya kami sedikit tertekan pada lima atau 10 menit akhir."
"Tapi, kami berhasil menutupnya dengan baik dan kami pantas menang," tutup Hazard.
Berita Video
Berita video momen gol pemain veteran Nguyen Anh Duc yang mengantarkan Vietnam menjadi juara Piala AFF 2018.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

