
Bola.net - - Manchester United harus bisa terus menjaga kondisi Zlatan Ibrahimovic, sebagai sosok yang amat dibutuhkan di dalam tim, menurut Tony Cottee.
Setan Merah mampu mendatangkan Ibra dengan gratis di musim panas, usai kontraknya di PSG berakhir. Dan meski sudah berusia 35 tahun, sang bomber masih bisa menunjukkan permainan menawan di liga.
Ibra sudah membuat 26 penampilan di semua kompetisi dan mencetak tak kurang dari 17 gol. Ia juga membuat satu gol ketika tim menang atas Sunderland di Boxing Day semalam.
Cottee lantas mengatakan di Sky Sports: "Saya tidak bisa melihat mengapa dia tidak bisa terus bermain. Akan ada banyak kesempatan, seperti Piala FA, untuk mengistirahatkannya. Namun mereka membutuhkannya di tim. Meski anda punya banyak pemain bagus yang bisa bermain di depan, mereka tidak bisa melakukan apa yang dilakukan Zlatan."
"Satu kritik kecil untuknya adalah dia terlalu banyak bergerak ke sana kemari."
"Tidak apa jika dia bermain di sayap kiri, namun jika anda memberikan bola ke kotak penalti, anda membutuhkan dia di sana. Namun saya mungkin sedikit kasar untuknya, karena dia sudah memainkan pertandingan yang luar biasa."
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

