
Bola.net - - Mantan kapten Manchester United, Bryan Robson yakin bahwa David Moyes telah menggali lubang kuburnya sendiri saat dia memutuskan mengganti semua staf pelatih warisan Sir Alex Ferguson dengan orang-orang kepercayaannya.
Seperti diketahui, Moyes merupakan mantan pelatih Setan Merah saat dia ditunjuk untuk menggantikan pelatih tersukses Sir Alex Ferguson pada 2013. Namun hanya 10 bulan melatih, Moyes akhirnya dipecat pada April 2014.
Dan dikatakan Robson, Moyes telah melakukan kesalahan besar saat dirinya datang ke Old Trafford. Kesalahan itu adalah menyingkirkan nama-nama staf pelatih sisa warisan Sir Alex seperti Mike Phelan, Rene Meulensteen, dan Eric Steele.
"Moyes berjalan masuk ke pekerjaan terbesar di dunia dan menggantikan pelatih tersukses di dunia, tapi dia butuh bantuan yang tepat," ujarnya kepada The Sun.
"Saya tak ingin dilihat mengolok-olok Moyes, tapi pertanyaan yang harus ditanyakan ketika waktu dirinya bertanggung jawab," sambungnya.
"Dan bagi saya, pertanyaan yang terbesar adalah mengapa dia menyingkirkan staf pelatih dan membawa orang-orangnya, yang mana tak ada satupun dari mereka telah memenangkan sesuatu sebagai pelatih," tambahnya.
"Moyes membuat keputusan yang menurutnya benar. Tapi staf pelatih di bawah Sir Alex, mereka adalah pondasi anda. Mereka tahu skuat luar dalam, mereka mengerti detak jantung klub," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)

