
Bola.net - - Legenda Manchester United, Ryan Giggs, menyebut bahwa pengganti Steven Gerrard di Liverpool saat ini adalah manajer mereka sendiri Jurgen Klopp.
Sejak angkat kaki dari Anfield pada musim panas 2015 lalu, Liverpool terus berusaha mencari pemain yang bisa menggantikan skipper legendaris tersebut. Beberapa pemain lantas disebut akan bisa menjadi pewaris tahta Gerrard. Antara lain Jordan Henderson dan Emre Can.
Henderson sendiri secara perlahan disebut mulai bisa menggantikan peran Gerrard. Akan tetapi, menurut Giggs gelandang 26 tahun tersebut bukanlah sosok pengganti Stevie G. Sang sosok pengganti itu justru ada dalam diri Klopp.
'Melihat Liverpool perlu dicatat bahwa sejak Steven Gerrard hengkang tidak ada bintang besar di skuat tersebut. Philippe Coutinho adalah bakat besar dan Jordan Henderson telah tampil dengan baik untuk menjabat sebagai kapten. Ia tampak seperti anak yang baik dan profesional yang berdedikasi. Hengkangnya Gerrard telah memaksa pemain lain untuk mengisi kesenjangan yang terjadi dan kadang-kadang hal itu dapat menjadi hal yang baik bagi klub untuk pindah dari fokus pada satu individu saja," tulis Giggs dalam kolomnya untuk Daily Telegraph.
'Dalam banyak hal situasinya sama di United ketika Roy Keane meninggalkan tim tahun 2005. Selama bertahun-tahun ia telah menjadi seperti dua pemain bagi kami dan ketika ia hengkang orang lain harus melangkah untuk mengisi kekosongan yang terjadi. Apa yang tampaknya berbeda bagi United adalah dari luar, Gerrard selalu menjadi tokoh dominan di klub terlepas dari dari siapa pun bosnya. Sekarang karena ia telah pergi rasanya seperti Klopp adalah orang itu (pengganti Gerrard)."
'Saya tidak merendahkan peran Gerrard di klub - ia adalah pemain hebat. Jelas di United tidak seorang pun pernah lebih besar dari Sir Alex tapi klub yang berbeda bekerja dengan cara yang berbeda. Apa yang bisa saya katakan adalah bahwa ada perubahan yang dinamis sekarang di Liverpool."
Baca Juga:
- Rooney Akan Gantikan Posisi Gerrard di MLS
- Shearer Minta Rooney Berkaca pada Lampard dan Gerrard
- Klopp Buka Pintu Kembali ke Liverpool untuk Gerrard
- Gerrard: Luis Suarez Striker Terbaik di Muka Bumi!
- Ferdinand: Mourinho Buat Pogba Mirip Lampard
- Sanjungan Alonso Untuk Henderson
- Redknapp Anggap Alli Lebih Hebat dari Gerrard
- Gerrard Rekan Setim Terbaik Pilihan Luis Garcia
- Pujian Setinggi Langit Riise Untuk Gerrard dan Totti
- Gerrard: Ini Musim Terbaik di Sejarah EPL
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)

