
Bola.net - Rumor kepindahan Kieran Trippier ke Manchester United nampaknya semakin mendekati kenyataan. Karena Atletico Madrid mulai membuat langkah yang mengindikasikan transfer ini jadi kenyataan.
Trippier merupakan salah satu pemain yang sangat krusial bagi Atletico Madrid. Musim lalu ia sukses membawa Los Rojiblancos menjuarai La Liga.
Beberapa bulan terakhir, beredar rumor bahwa Trippier akan kembali ke Inggris. Manchester United dilaporkan sangat tertarik memboyong sang bek pulang.
Dilansir AS, transfer ini nampaknya jadi kenyataan. Atletico Madrid dikabarkan mulai mengubah rencana mereka untuk sang bek.
Simak situasi transfer Trippier di bawah ini.
Datangkan Pengganti
Menurut laporan tersebut tanda-tanda Atletico Madrid akan menjual Trippier terlihat dari pergerakan mereka belakangan ini.
Los Rojiblancos dilaporkan tengah menjalin komunikasi dengan AS Roma. Mereka ingin mendatangkan Alessandro Florenzi dari Ibukota Italia.
Florenzi sendiri memiliki posisi yang sama dengan Trippier sehingga Florenzi diyakini jadi tanda bahwa Trippier bakal cabut ke MU.
Masih Nego Harga
Menurut laporan tersebut, transfer MU dan Trippier sendiri masih belum selesai.
Atletico Madrid dikabarkan cukup ngotot untuk mematok harga yang mahal untuk Trippier. Mereka menginginkan sekitar 40 juta Euro untuk sang bek.
Sementara MU menilai harga itu kemahalan sehingga mereka tengah mencoba menego Atletico Madrid.
Tiga Pemain
MU sejauh ini sudah mengamankan tiga pemain baru di Old Trafford.
Mereka merekrut Tom Heaton, Jadon Sancho dan Raphael Varane.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

